14/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Aplikasi Games Favorit Tersedia di Windows Phone 8.1

Minecraft dan Candy Crush Saga lengkapi koleksi games pada perangkat Windows Phone 8.1

Jakarta, KabarGress.Com – Microsoft Devices Indonesia mengumumkan kehadiran aplikasi games terfavorit di dunia, yaitu Minecraft dan Candy Crush Saga, pada perangkat Windows Phone 8.1.  Kehadiran Minecraft dan Candy Crush Saga melengkapi koleksi aplikasi games bagi pecinta games sekaligus pengguna perangkat Windows Phone 8.1.

Minecraft merupakan sebuah fenomena dalam dunia aplikasi games dimana 100 juta orang telah memainkan Minecraft di seluruh dunia. Saat ini, Minecraft telah hadir pada perangkat Windows Phone 8.1 serta memungkinkan pengguna perangkat Windows Phone 8.1 untuk memainkan permainan populer ini kapan saja.

Minecraft: Pocket Edition bagi perangkat Windows Phone 8.1 menawarkan fitur Minecraft untuk mobile, termasuk Survival Mode yang penuh aksi, eksplorasi Creative Mode yang tak terbatas, serta keseruan bermain secara multiplayer dengan menggunakan jaringan WiFi.

Keasyikan bermain games ditambah dengan kehadiran Candy Crush Saga. Dimainkan lebih dari 834 juta kali setiap harinya, Candy Crush Saga menjadi games favorit penyuka mobile games yang membawa lebih banyak keseruan dan warna-warni bagi pengguna Windows Phone 8.1.

Candy Crush Saga untuk Windows Phone 8.1 menawarkan fitur-fitur menarik seperti permainan yang mudah, seru, tapi tetap menantang, fitur online yang dapat dengan mudah melakukan sinkronisasi antar perangkat dengan fitur permainan lengkap ketika terhubung dengan internet, melakukan pengecekan leaderboard, serta pembaruan yang terus-menerus tersedia secara reguler yang memberikan tantangan-tantangan baru di setiap permainan.

Minecraft saat ini telah tersedia bagi perangkat Windows Phone 8.1 dengan harga Rp 78.500, dengan mengakses link berikut:

http://www.windowsphone.com/en-us/store/app/minecraft-pocket-edition/1a625b44-b542-401b-bdff-52b4357c0573

Aplikasi Minecraft dapat dibeli dengan fasilitas operator billing untuk tiga operator, Telkomsel, Indosat, dan XL.

Sementara Candy Crush Saga dapat diunduh secara gratis melalui Windows Phone Store melalui link berikut:

http://www.windowsphone.com/en-us/store/app/candy-crush-saga/aebbdef8-1792-488b-a7be-7596a1720166. (ro)