09/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Dua Mantan Pejabat Pemprov Jatim Maju Bacaleg Lewat Partai Demokrat

Surabaya, KabarGress.Com – Dua orang mantan pejabat Pemprov Jatim dipastikan maju sebagai Bacaleg DPRD Kota Surabaya dari Partai Demokrat. Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya Ratih Retnowati.
“Dua orang pensiunan ASN Pemprov Harti’in dan Sri Suhartini ikut mendaftar sebagai Bacaleg dari Partai Demokrat untuk DPRD Kota Surabaya. Dua orang itu adalah mantan pejabat di lingkungan Sekwan DPRD Provinsi Jawa Timur dan Dispora Jawa Timur,” kata Ratih saat menyerahkan berkas pendaftaran DPC Partai Demokrat di KPU Kota Surabaya, Selasa (17/7/2018).
“Selain dua orang ASN itu, beberapa tokoh masyarakat dan pensiunan petinggi Polri juga ikut mendaftar melalui kami. Total pagu 50 orang itu kita maksimalkan,” tambahnya.
Lebih lanjut, wanita yang juga Wakil ketua DPRD Kota Surabaya ini mengungkapkan bahwa kuota perempuan seperti yang disyaratkan Undang-Undang pun juga telah dipenuhi oleh DPC Partai Demokrat Surabaya.
“Bahkan, prosesntase perbandingan kami adalah 60:40. 60 persen pria dan 40 persen wanita,” jelas Ratih.
Pada kesempatan yang sama, Sekretaris DPC Partai Demokrat Surabaya Dedi Prasetyo mengungkapkan bahwa pada Pileg 2019 kali ini, target yang dipatok oleh partai berlogo mercy ini adalah 12 kursi untuk DPRD Kota Surabaya.
“12 kursi ini bukanlah target yang mengada-ada. Pasalnya, kita sudah pernah dapat 16 kursi sebelumnya. Jadi target itu masih realistis sekali,” kata Dedi.
Untuk mewujudkan target itu, Dedi menjelaskan bahwa penguatan kader di tengah masyarakat merupakan salah satu kunci utamanya.
“Untuk setiap ranting minimal punya 10 orang pengurus yang tersebar di masing-masing RW yang ada disana. Karena di level itu adalah ujung tombak bagi kemenangan Partai Demokrat, baik bagi Pilgub, maupun Pileg dan Pilpres 2019,” pungkas Dedi.  (tur)