25/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Siap Maju Pileg 2024, PSI Bangun Sinergitas bersama Pers

SURABAYA, kabargress.com – Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Fendy Pratama mengutarakan niat maju kembali dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Hal itu dikatakan Fendy saat cangkrukan dalam bingkai buka puasa bareng Jurnalis Surabaya beberapa waktu lalu.

Dari momen cangkrukan ini, Fendy menginginkan terciptanya sinergi antara dirinya dengan insan pers.

“Saya harap pertemuan ini bisa menjadi ajang sinergitas dengan media. Tidak bisa dipungkiri betapa kuatnya pengaruh media,” ujarnya.

Selain itu, ia juga minta doa kepada insan pers agar pencalonannya berjalan dengan baik dan bisa mencapai tujuan yang diinginkan.

Ia menyampaikan, sudah mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) di DPD PSI Kota Surabaya. “Penyerahan kelengkapan berkas Bacaleg sudah tahun lalu,” katanya.

Ini bukan pertama kalinya Fendy maju di Pileg. Pada 2019 lalu, dirinya sudah bertarung merebutkan kursi DPRD Surabaya. Hanya saja takdir belum berpihak padanya.

“Kita sudah belajar dari kesalahan yang kemarin (Pileg 2019, red). Di tahun 2024, siap melunasi kemenangan yang sempat tertunda,” ungkapnya optimis.

Meski Pemilu sedang diterjang wacana tertutup atau terbuka, nyatanya tidak membuat semangat Fendy kendor. Ia mengaku, berbagai strategi kemenangan telah disiapkan, mulai dari penguatan tim hingga membuat pusat pengaduan masyarakat.

“Tim sedang menyempurnakan website dan WA Center untuk menerima kritik dan usulan masyarakat,” jelasnya. (ZAK)