27/04/2024

Jadikan yang Terdepan

SUJATNO, SE, MM , HKTI MAGETAN SIAP BERSINERGI DENGAN PEMERINTAH

Ketua DPC HKTI MAGETAN Sujatno ,SE.,MM, ( tengah baju merah) bersama Forumuspida ,Sekretaris DPD WAarsito ,SE, MM, dan Pengurus DPD HKTI Jatim

Tari gambyong pareanom binaan dinas Pariwisata mengawali pembukaan Musyawarah Cabang Himpunan Kerukunan Tani Indonesia kab Magetan

Magetan , KabarGress.com – Setelah beberapa bulan sempat berhenti , agenda DPD Himpunan Kerukunan Tani Indonesia ( HKTI ) kembali memfasilitasi Musyawarah Cabang ( Muscab) , DPC HKTI kabupaten Magetan Jumat 5 Agustus 2024.

Muscab HKTI kabupaten Magetan di hadiri Sekretaris DPD HKTI Warsito , SE, MM, Ali Mutakin,MH , Wendik Arifianto, S.kom, Wiwid Ridlo ,SP, Bambang Hariyanto . Dari BPO hadir Wakil Ketua BPO , Hari Kadariyanto.

Dari Pemerintah kabupaten hadir dan membuka Muscab Bupati Dr. Drs.H.Suprawoto, SH. M , Kapolres AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi , Dandim Magetan. Muscab agenda tunggal memilih / menetapkan Sujatno , SE, MM, sebagai Ketua DPC HKTI Magetan masa bakti 2021-2026 ,di hadiri penyuluh petani 18 kecamatan.

Sekretaris HKTI Jatim Warsito dalam sambutannya menyampaikan , HKTI sebagai organisasi kemasyarakatan. ” Muscab Magetan ini yang ke 16 DPC dilaksanakan tahap kedua ,” kata Warsito.

Bridging Institution di harapkan dapat di fungsikan secara optimal. Sementara terkait ketahanan pangan , di tuntut peran secara aktif mengawasi penggunaan lahan di daerah masing – masing. Warsito titip Bupati terkait minimnya Petugas Penyuluh Pertanian Lapangan .

” Harapan kami kepada Pak Sujatno dapat mengemban amanah Bapak Ketum Moeldoko , untuk petani ,” harap Warsito.

Bupati Suprawoto dalam sambutannya , sampaikan terima kasihnya kepada pengurus HKTI Magetan yang lama . ” Dan pengurus yang baru dapat laksanakan tugasnya untuk petani secara optimal ,” ujar Bupati.

Petani seyogjanya harus terus di dorong dan dukung untuk meningkatkan SDMnya. Pertanian menurut Bupati menjadi soko guru untuk mewujudkan ketahanan pangan. ” HKTI memiliki peran besar dalam memajukan pertanian ,” terang Suprawoto

HKTI Magetan menjadi lebih baik. ” Saya berharap HKTI dapat berperan transfer pengetahuan petani agar upaya meningkatkan produksi pertanian ,” pesan Suprawoto.

Sujatno, ketika di tanya awak media menyatakan HKTI Magetan siap bersinergi dengan Pemerintah . Dengan sinergitas yang terbangun secara baik , problem klasik bakal bisa di atasi.

” Problem di hadapi petani , kan soal kelangkaan pupuk , pengairan dan harga pasca panen. Masalah klasik ini nantinya kita pecahkan bersama ,” jawab Sujatno (*)