22/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Telkom Aksi Selamatkan Populasi Penyu

Direktur Utama Telkom, Arief Yahya (4 dari kanan) bersama Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono (3 dari kanan), bersama dengan masyarakat pengunjung pantai melepas tukik (anak penyu) ke laut di pantai Boom Banyuwangi. Telkom memberikan bantuan CSR untuk pelestarian penyu sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup.
Direktur Utama Telkom, Arief Yahya (4 dari kanan) bersama Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono (3 dari kanan), bersama dengan masyarakat pengunjung pantai melepas tukik (anak penyu) ke laut di pantai Boom Banyuwangi. Telkom memberikan bantuan CSR untuk pelestarian penyu sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup.

Banyuwangi, KabarGress.Com – Program peduli sosial (CSR) yang dilakukan sejumlah perusahaan BUMN mulai menyentuh aksi pelestarian lingkungan. Salah satunya adalah Telkom yang baru saja menggelar Aksi penyelamatan Penyu laut yang dilakukan di Pantai Boom, Banyuwangi.

Dirut Telkom, Arief Yahya mengatakan Telkom melalui program CSR (Corporate Social Responsibility) memberikan bantuan untuk pelestarian penyu di kawasan Pantai Boom. Ini menjadi satu bentuk kepedulian Telkom pada pelestarian lingkungan hidup,khususnya untuk penyelamatan dan pelestarian penyu.

Program Kampanye Lingkungan, idealnya membutuhkan akses informasi yang cukup untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya sikap peduli terhadap lingkungan, termasuk bagaimana menjaga populasi penyu yang saat ini kian punah.

Alasan inilah yang mendasari Telkom untuk membangun Taman Digital Telkom (Taman Telkom) di kawasan Pantai Boom Banyuwangi. Pantai Boom merupakan salah satu tempat pendaratan penyu di banyuwangi selain di Sukamade.

“Penyu menjadi satu icon wisata di Banyuwangi, khususnya di Sukamade dan juga di Pantai Boom. Namun, populasinya yang makin sedikit, bahkan cenderung punah, karena dari jumlah yang hidup,hanya sebagian kecil yang bisa bertahan sampai dewasa, hal ini turut mengundang keprihatinan kami selaku perusahaan merah putih” ujar Arif Yahya yang juga merupakan putra asal Banyuwangi, Kamis, (31/7/2014).

Di Indonesia, saat ini telah ditemukan enam spesies penyu dari tujuh yang tercatat di dunia. Empat di antaranya bahkan bertelur di pantai-pantai di sepanjang perairan Indonesia termasuk di Pesisir Pantai Selatan (Samudera Hindia) yakni Banyuwangi.

Spesies Penyu tersebut antara lain Penyu Hijau, Penyu Belimbing, Penyu Sisik, dan Penyu Lekang. Perairan Indonesia merupakan rute perpindahan (migrasi) yang terpenting di persimpangan Samudera Pasifik dan Hindia. (ro)