
KabarGress.com –Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Hanura Gelar Doa Bersama . Hadir dalam acara doa bersama Badan Pengurus Harian ( BPH) DPC , Calon Anggota Legislatif ( DPRD) Kota Surabaya bersama tamu undangan lainnya. Doa bersama yang merupakan penutup rangkaian HUT Hanura ke 17 tahun 2023.

Bertindak sebagai imam doa bersama Ketua DPC Hanura Kota Surabaya Edi Rachmat ,SE , MM. Menurut Edi Rachmat doa bersama ini merupakan wujud rasa syukur kehadirat Allah , atas limpahan Rahmat Taufik hidayahNya ,dimana berkat karunia nikmatnya semua kader Hanura Surabaya dapat berkumpul bersama .
” Alhamdulillah kita semua dalam keadaan sehat wal Afiat sehingga bisa berkumpul disini berdoa bersama ,” ujar Edi Rachmat dalam sambutannya , Sabtu malam Minggu (30/12/2023) di kantor DPC Hanura Kota Surabaya Jl. Citandui No 02 Surabaya.
Para kader pengurus dan Caleg serta undangan yang hadir melaksanakan doa bersama nampak terlihat khusyu . Kalimat thoyibbah, sholawat dilafazkan dengan baik oleh Edi Rachmat beserta seluruh pengurus maupun Caleg menggema di ruang utama Kantor DPC Hanura Sabtu malam Minggu kemaren.
Harapan semua pengurus dan Calon Anggota Legislatif Legislatif Partai Hanura yang berlaga pada Pemilu Legislatif DPRD kota Surabaya 14 Fabruari 2024 mendapat RidhaNya. Dan Allah SWT memberikan kemenangan Partai Hanura Kota Surabaya dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024 mendatang.
” Para Caleg Hanura di berikan kesehatan , kekuatan mengikuti prosesi pesta demokrasi Pemilihan Legislatif. Dan tentunya di berikan kemenangan ,” kata Edi Rachmat menambahkan
Edi Rachmat Ketua DPC Hanura Kota Surabaya yang juga Caleg Hanura No 1 berangkat Dapil 4 selaku Orang Nomor 1 di Hanura Surabaya mengungkapkan dalam effort dilakukan menyambut kemenangan Partai menata Struktur Struktural PAC di 31 Kecamatan dan 154 Kelurahan.
Meramu Caleg ,dengan sharing strategi Caleg di 5 Dapil . Para Caleg Hanura di semua Dapil agar terus bergerak , bangun komunikasi publik secara optimal , bangun sel relawan dilevel basis massa atau pemilih. Kuatin elektoral ataupun elektabilitas Caleg di masing² Dapil.
” Sebagai Ketua DPC Saya menyampaikan terima kasih atas perjuangan teman² Caleg yang telah bekerja optimal membangun trust di Dapilnya masing ²,” kata Edi Rachmat seraya berharap perjuangan seluruh caleg di berikan kemenangan.
” Saya mengingatkan seluruh Caleg tetap bekerja keras ,smart . Jangan berhenti lakukan yang terbaik ,kuatin trust warga pemilih sampai tanggal 10 Februari 2024 , mendatang ,” harap dia
Menilik progres kerja politik dilakukan secara optimal seluruh caleg , Edi Rachmat kusnudzon ( Optimis ) Hanura bakal di berikan kemenang dalam helatan Pemilu Legislatif Februari tahun depan. 5 Kursi DPRD Kota Surabaya 1 kursi DPRD Provinsi target yang di pasang akan mampu di wujudkan.
” Mari kita minta kepada Allah Semoga 5 kursi DPRD kota Surabaya dapat kita wujudkan . Oleh karena itu manfaatkan waktu kampanye ini sebaik mungkin , kuatin dukungan suara warga pemilih ,” pesan Edi Rachmat ( Ery)
More Stories
WARGA METROPOLIS MAKIN KOMPAK ANTAR CALEG HANURA NO 1 KE DPRD JATIM
PEMILU LEGISLATIF 24 MILENIAL PINGIN PUNYA WAKIL DI PARLEMEN ,PILIH MAS BINO WARDANU
Telkomsel Siap Menyambut Periode NARU,Hadirkan 53 Posko Siaga NARU di Jawa Timur dan Salurkan Bantuan ke Sejumlah Penerima Manfaat