24/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Jawa Timur Raih Penghargaan Pembina K3 Terbaik Nasional untuk Keenam Kalinya

Surabaya, kabargress.com – Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, berhasil meraih Penghargaan Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terbaik Nasional Tahun 2024 dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI. Prestasi ini menjadi yang keenam kalinya secara berturut-turut sejak 2019.

Sertifikat Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin kepada Pj Gubernur Adhy yang diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekdaprov Jatim, Benny Sampirwanto pada gelaran Naker Fest 2024 di Jakarta International Expo (Jiexpo) Kemayoran, Jumat (23/8/24).

Selain penghargaan sebagai Pembina K3 Terbaik, Pemprov Jatim juga berhasil meraih penghargaan untuk Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Terbaik, serta Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan (IPK) tertinggi di tingkat nasional.

Pj Gubernur Adhy mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini, dengan menegaskan pentingnya keselamatan kerja bagi peningkatan produktivitas.

“Alhamdulillah, penghargaan Pembina K3 terbaik nasional kembali diraih Jatim sejak tahun 2019. Keselamatan dan kesehatan kerja harus menjadi prioritas utama dalam dunia usaha,” kata Adhy di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Sabtu (24/8).

Berkat komitmen ini, kontribusi sektor manufaktur Jawa Timur mencapai 31,54 persen pada Triwulan I 2024, melampaui target nasional untuk industri manufaktur sebesar 30 persen pada 2045.

Selain itu, Pj Gubernur Adhy juga menyoroti tentang tantangan dunia kerja yang saat ini semakin kompetitif. Digitalisasi dan daya saing menjadi hal yang tidak bisa diabaikan.

“Di samping itu semua pelaku dunia kerja harus beradaptasi dengan yang namanya digitalisasi, dan memiliki daya saing,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, sebanyak 664 perusahaan di Jawa Timur juga menerima penghargaan dari Kementerian Ketenagakerjaan, di antaranya 262 perusahaan mendapatkan penghargaan Kecelakaan Nihil, 339 perusahaan Sistem Manajemen K3 dan 63 perusahaan Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV/AIDS.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin juga menyoroti peran besar generasi Z yang semakin mendominasi pasar kerja dengan keunggulan adaptasi terhadap teknologi digital.

“Dengan meningkatnya jumlah Gen Z di dunia kerja, kemampuan mereka dalam menguasai teknologi digital akan menjadi kunci keberhasilan di masa depan,” ujar Ma’ruf saat membuka Naker Fest 2024. (Ci)