Surabaya, KabarGress.Com – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Muhajir Effendy sepakat memperpanjang libur sekolah bagi siswa di Kota Surabaya. Pernyataan tersebut disampaikan saat berkunjung ke ruang kerja Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini.
Selain Surabaya, Muhajir Effendy juga menyetujui libur sekolah bagi siswa yang ada di Kabupaten Sidoarjo.
“Libur ini juga berlaku untuk Sidoarjo. Mereka juga merasakan duka yang sama,” ujar Muhajir Effendy, Senin (14/5/2018).
Terkuat libur bagi siswa yang ada di Kabupaten Sidoarjo, Muhajir Effendy mengaku sudah berkoordinasi dengan Pemkab setempat.
“Kalau untuk SMA dan SMK kita serahkan ke propinsi,” tandasnya.
Sementara Wali Kota Tri Rismaharini yang berada di samping Muhajir Effendy membenarkan perpanjangan libur sekolah bagi siswa di Surabaya.
Risma menjelaskan, dari hasil diskusi yang digelar baik pemerintah kota maupun Menteri Pendidikan sepakat libur diperpanjang hingga libur puasa.
“Hiya tadi telah disepakati libur diperpanjang,” kata Risma.
Sebelumnya, Pemerintah Kota Surabaya telah meliburkan sekolah pada hari ini, Senin. Keputusan itu diambil pasca terjadinya serangan teroris di tiga gereja yang ada di Surabaya.
Kebijakan itu diambil sebagai bentuk prihatin akibat adanya korban jiwa yang diketahui merupakan salah satu siswa Sekolah Dasar (SD) di Kota pahlawan. (Tur)
More Stories
Siap Berikan Digital Experience yang simpel & next level, IM3 Transformasikan Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum
Dankor Brimob Komjen Pol. Imam Widodo: Brimob Harus Kuasai Permasalahan Poleksosbud!
Badilum Pembinaan Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri di Wilayah Jawa Timur