22/11/2024

Jadikan yang Terdepan

PROMOSIKAN POTENSI EKOWISATA TAHURA R SOERJA ,DISHUT GELAR LOMBA KARYA TULIS ILMIAH

Sidoarjo, KabarGress.com – Gelaran Lomba Karya Tulis Ilmiah Kehutanan tahun 2018 dilaksanakan Dinas Kehutanan prov Jawa Timur, sebagai upaya menjaring informasi, maupun masukan dari pelajar, mahasiswa , dan masyarakat umum untuk pengelolaan Taman Hutan Raya ( Tahura) R . Soerjo.

Penegasan ini disampaikan Kabid PKHKA Iwan , S.Hut, MM , disela membuka final lomba karya tulis ilmiah kehutanan ,mewakili Kadis Kehutanan Ir. Dewi J . Putriatni, MSc, di Rupatama Dinas Kehutanan, Senin (7/5/2018) .

Dihadapan finalis , Mas Iwan ,demikian Kabid PKHKA ini lekat disapa , menerangkan bahwa Hutan Indonesia merupakan salah satu hutan tropis terluas di dunia.

” Keberadaan hutan kita menjadi tumpuan keberlangsungan kehidupan . Khususnya dalam upaya mengurangi dampak perubahan iklim pemanasan global ,pemanfaatnya harus dilakukan terencana, rasional dan optimal ,”katanya.

Tetapi tetap bertanggungjawab pemanfaatnya ,sesuai dengan daya dukung, serta memperhatikan kelestarian fungsi dan keseimbangan lingkungan hidup, ” Hal itu selaras dengan ketentuan pasal 33 ayat (3) UUD 45 dimana bumi ,air , dan kekayaan alam dikelola negara untuk sebesar -besar kemakmuran rakyat ,” imbuhnya.

Provinsi Jawa Timur terang Mas Iwan, memiliki luas daratan 4.780.000 ha, hal itu sesuai SK Menhut No. SK.395 /Menhut – II/2011, sementara kawasan hutan di provinsi Jawa Timur seluas 1.362.146 ha, terdiri ;

Hutan lindung ; 344.782 ha ( 7,18 %) , hutan produksi , 782.772 ha (16,31 %) , kawasan konservasi , 233.632 ha (4,87 %). Untuk hutan produksi dan lindung dikelola oleh Perum Perhutani, sedangkan hutan konservasi / suaka alam ( KSA) terdiri Cagar Alam dan Pelestarian alam Suaka Margasatwa .

Kawasan Pelestarian Alam ( KPA) , terdiri , Taman Nasional, Taman Hutan Raya,  dan Taman Wisata. Cagar alam ,suaka Margasatwa ,Taman Nasional dan Taman wisata alam di kelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ( LHK).

Sementara Jawa Timur memiliki Tahura R Soerja.” Tahura R Soerja merupakan kawasan pelestarian alam pengelolaannya merupakan kewenangan Dinas Kehutanan melalui UPT Tahura ,” paparnya.

Lomba karya tulis ilmiah direncanakan selama tiga hari, mulai Senin 7 Mei – Rabu 9 Mei 2018. Gelaran final Senin siang untuk kalangan pelajar tingkat SMA, di ikuti oleh 6 tim. Masing – masing tim presentasikan karya tulisnya .

Berdasar kocok nomor giliran, SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo mendapat giliran pertama, kedua SMAN I Pasuruan, ketiga SMA Wachid Hasyim 2 Taman Sidoarjo. Giliran ke empat SMA Darul Ulum I Jombang, ke lima SMAN 2 Ponorogo dan SMA Darul Ulum 2 Jombang .

Presentasi karya tulis yang dilakukan 6 tim peserta ini, dinilai oleh tim juri , yang terdiri ; 1 . Dr. Luchman Hakim , S.Si, M. Agrsc, Ph.D dari Universitas Brawijaya Malang, 2. Drs. Daryono Budi Santoso, MM, Kepala UPT Tahura R. Soerjo , 3. Novita Kartika Indah ,S. Pd, M. Si ,UNESA.

Usai dilakukan penilaian tim juri langsung menentukan pemenangnya. Untuk pemenang atau juara dibagi beberapa katagori, juara harapan I , II, III begitu memperoleh uang pembinaan. Untuk juara I ,II , dan III selain hadiah uang juga akan memperoleh trophy dan trophy akan diserahkan oleh gubernur Jatim Pakde Karwo, di gedung Negara Grahadi pada 28 0ktober 2018. ( hery)

 

Galeri Foto :