– AMD PRO processor memberikan terobosan kinerja dan keandalan yang dioptimasi untuk memenuhi kebutuhan anggaran yang berkembang dan kebutuhan IT untuk bisnis hari ini dan esok –
SUNNYVALE, Calif – KabarGress.com – AMD (NASDAQ: AMD) hari ini memperkenalkan lini terkuat dari prosesor AMD PRO A-Series untuk desktop dan mobile (yang juga dikenal dengan nama sandi “Carrizo PRO” dan “Godavari PRO”), yang mampu memberikan kinerja luar biasa untuk menghadapi beban kerja saat ini. Lini terbaru prosesor AMD PRO A-Series menawarkan peningkatan kinerja, keandalan dan peluang untuk pengguna bisnis dan pengambil keputusan IT serta dirancang untuk masa depan dengan Microsoft® Windows® 10. Dengan AMD PRO mobile processor, AMD memperkuat sejumlah perangkat baru berbasis Windows® 10 untuk sistem notebook komersial sebagai solusi untuk mereka yang ingin melakukan upgrade.
“Arsitektur yang inovatif pada AMD PRO processor memberikan kenerja yang menarik untuk tetap di depan terhadap permintaan yang berkembang dari bisnis saat ini,”kata Jim Anderson, senior vice president and general manager, Computing and Graphics, AMD. Menjadi PRO dengan AMD berarti keandalan luar biasa dengan stabilitas platform, prosesor dengan ketahanan jangka panjang dan HEVC acceleration adalah subjek untuk menyertakan/memasang HEVC player yang kompatibel.kemungkinan untuk sistem konfigurasi yang lebih kaya. AMD memberikan pelanggan pilihan dan keterjangkauan untuk memenuhi kebutuhan spesifik bisnis mereka tanpa mengorbankan kemampuan untuk mengelola dan memelihara lingkungan yang aman, stabil dan dapat diandalkan.”
Untuk usaha kecil dan menengah (SMB) tanpa mengimplementasikan management tool, AMD memperkenalkan AMD PRO Control Center, yang merupakan one stop shop untuk konfigurasi sistem intuitif. AMD PRO Control Center terbaru memungkinkan usaha kecil dan menengah dengan cepat dan mudah mengelola kekuatan sistem AMD di tempat kerja. Hal tersebut mencakup beberapa fitur penitng, seperti Energy Saver AMD, PC Health Center, USB Blocker dan Wireless Display.
AMD PRO Mobile Processor menampilkan AMD APU A12 PRO terbaru
AMD PRO A-Series mobile processor menawarkan terobosan arsitektur APU dengan umur panjang baterai, power dan efisiensi yang dioptimalkan untuk memenuhi kebutuhan yang berkembang dari komputasi perusahaan dan kolaborasi. AMD PRO mobile processor telah direkayasa secara on-the-go, dapat bekerja secara stand alone dengan fitur-fitur mobile siap pakai, fitur keamanan terintegrasi dan pengelolaan yang mendorong produktivitas nonstop.
AMD juga memperkenalkan prosesor AMD A12 PRO terbaru, yang merupakan prosesor AMD notebook PRO tercepat dengan frekuensi CPU maksimum 3.4GHz. Ini adalah AMD PRO mobile processor pertama dengan 12 compute core(4 CPU + GPU 8) * dan satu-satunya AMD PRO mobile processor dengan grafis Radeon ™ R7,yang saat ini GPU-nya mencapai kecepatan 800 MHz serta 512 graphics compute core. Dengan tingkat kekuatan komputasi yang ekstrim, AMD siap untuk memberikan peningkatan kinerja dengan prosesor AMD PRO A12-nya.
Fitur-fitur utama dari AMD PRO mobile processor terbaru :
· Prosesor komersial pertama di industri yang dirancang untuk kompatible dengan spesifikasi heterogenous System Architecture (HSA) 1.0 untuk membuat akselerator pemrograman seperti GPU yang jauh lebih sederhana, yang mengarah ke kinerja aplikasi yang lebih besar dengan konsumsi daya yang rendah.
· ARM ® TrustZone® pertama yang memungkinkan kinerja APU komersial dengan dukungan AMD Secure Processor. ARM ® TrustZone® berjalan di atas perangkat keras yang memungkinkan tugas sensitif untuk berjalan di AMD Secure Processor – di “dunia yang aman” – sementara tugas-tugas lain dapat dijalankan di “operasi standar.”
· Kinerja APU komersial pertama dengan rancangan System-on-Chip (SoC) yang memberikan keuntungan substansial pada CPU, grafis dan kinerja multimedia.
· Prosesor komersial pertama dengan decoder High-Efficiency Video Compression (HEVC) 1 yang diterapkan pada notebook mainstream untuk streaming HD dan konten Ultra HD.
“Sebagai industri yang mencakup perubahan tenaga kerja, gaya kerja dan tempat kerja, AMD merupakan mitra teknologi penting bagi kita dalam mengembangkan solusi yang dapat menyokong bisnis modern,” kata Alex Cho, vice president and general manager, commercial PCs, printing and personal systems group, HP. “AMD PRO pada perangkat HP memberikan pelanggan prosesor komersial-kelas baru dengan performa untuk mendukung perubahan kebutuhan bisnis mereka, dan kami sangat gembira untuk menawarkan secara ekskusif prosesor ini ke jajaran produk Elite PC terbaru kami.”
AMD PRO A-Series mobile processor telah tersedia saat ini melalui reseller online dan saat ini ditawarkan pada perangkat HP EliteBook 705 series, termasuk HP EliteBook 725, 745 dan 755 series.
AMD PRO Desktop Processor
AMD PRO A-series desktop processor menawarkan harga agresif dengan peningkatkan kinerja, kompatibilitas soket untuk kemudahan upgrade dan kemungkinan konfigurasi yang lebih kaya. Desktop AMD PRO processor juga memberikan solusi untuk beban kerja grafis yang intensif dengan memasukkan pemenang penghargaan AMD Radeon ™ graphics. Dengan dukungan AMD Quick Stream PRO, prosesor desktop AMD PRO terbaru dapat menghilangkan lag pada aplikasi-aplikasi dengan latency-sensitive seperti VoIP dan video streaming. AMD Quick Stream PRO menggunakan built-in intelligent untuk mengidentifikasi dan membagikan lebih banyak bandwidth pada aplikasi prioritas tertinggi untuk bisnis.
“Memberikan sebaran pengalaman IT tanpa kompromi selalu menjadi prioritas utama bagi kami di Lenovo,” kata Jun Ouyang, vice president and general manager, desktop & visuals business unit, Lenovo.
“Dengan berkolaborasi bersama AMD, desktop ThinkCentre kami lebih siap untuk memberikan nilai yang besar tanpa mengorbankan kinerja atau pengelolaan.”
AMD PRO A-Series desktop processor telah tersedia saat ini melalui reseller online dan saat ini ditawarkan pada Lenovo M79 Tower, HP EliteDesk 705 Micro Tower PC dan Small Form Factor PC baik dari HP maupun Lenovo. (ro)
Sumber Pendukung :
· More information on HP Elite 700 Series Family
· More information on AMD PRO and why the most innovative brands chose AMD.
· More information on AMD Investor Relations
· Join AMD on Google+
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan