Surabaya, KabarGress.com – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Jawa Timur melakukan rapat koordinasi dengan TPID di sejumlah kabupaten dan kota di Jawa Timur guna mengantisipasi dampak kekeringan dan dampak Erupsi Gunung Raung di wilayah Jember dan sekitarnya.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Jawa Timur sekaligus Sekretaris TPID Jatim, Hadi Prasetyo pada rapat pleno TPID Jatim di Hotel JW Marriot Surabaya, Selasa (11/8) menjelaskan TPID Provinsi Jawa Timur akan melakukan langkah khusus dalam menghadapi kekeringan, meskipun saat ini produksi dan ketersediaan pasokan pangan di Jawa Timur masih tetap stabil.
Dalam mengantisipasi kekeringan dampak El Nino di antaranya merehabilitasi jaringan irigasi tersier. Kemudian melakukan penyaluran 260 pompa air dan pemberian traktor di sentra-sentra produksi. “Kini yang patut diwaspadai lebih lanjut dampak kekeringan adalah munculnya Organisme Pengganggu Tanaman (OPT),” ujarnya.
Sementara itu, untuk meminimalkan dampak Erupsi Gunung Raung maka Dinas Pertanian Provinsi Jatim telah menyalurkan bantuan “sprayer” di sekitar area lokasi bencana. Apabila kondisi ini dapat diatasi, TPID Jawa Timur berkeyakinan inflasi Jawa Timur tahun 2015 masih searah. “Kami perkirakan inflasi Jatim tahun ini mencapai empat persen plus minus satu persen,” katanya.
Pada kesempatan itu, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Benny Siswanto menambahkan, rapat pleno yang diselenggarakan di Hotel JW Marriott Surabaya tersebut juga bertujuan mengevaluasi pencapaian inflasi Jatim selama Ramadhan dan Lebaran.
“Berbagai langkah yang dilakukan TPID Jawa Timur bersama TPID Kabupaten/Kota dan instansi terkait selama Ramadhan dan Lebaran di antaranya melalui kegiatan Operasi Pasar Bantuan Ongkos Angkut, Pasar Murah/Bazaar Ramadhan, Angkutan Mudik Gratis, Peningkatan buffer stock BBM & LPG, pangkalansiaga, SPBE dan SPBU Kantong,” tuturnya
Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan bahwa TPID Provinsi Jawa Timur mendapat penghargaan di Badan Koordinasi Nasional TPID sebagai TPID terbaik di Jawa. Selain itu juga ada penghargaan untuk TPID kabupaten Jember dan Kabupaten Malang juga memperoleh penghargaan terbaik di level kabupaten. Ia berharap dengan berbagai penghargaan ini koordinasi TPID Provinsi dengan TPID Kabupaten dan Kota semakin lebih baik. (ro)
Teks foto: (ki-ka); Kepala Bulog Divre Jatim Witono, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Syarifuddin Bassara, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Benny Siswanto, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Jawa Timur sekaligus Sekretaris TPID Jatim, Hadi Prasetyo, serta Kepala Dinas Pertanian Provinsi Jawa Timur, Wibowo Eko Putro.
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan