23/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Gandeng Telkomsel, Smartphone Polytron Optimis Jual 10.000 Unit ZAP5 Per Minggu

Polytron di SurabayaSurabaya, KabarGress.Com – Menyusul sukses lewat program pre order melalui blibli yang menghabiskan 3.000 unit per minggunya, kini PT Hartono Istana Teknologi, vendor smartphone merk Polytron, mencoba menuai kesuksesan serupa dengan memproduksi ZAP5 tahap kedua. Dalam produksi tersebut, ZAP5 yang dalam skop distribusi semakin meluas hingga ke seluruh Indonesia.

Dikatakan Public Relation Marketing and Marketing and Event Manager PT Hartono Istana Teknologi, Santo Kadarusman, produksi gelombang pertama ZAP5 telah habis. Sehingga pihaknya mulai memproduksi ZAP5 gelombang kedua. “Saat ini kami mendistribusikan produksi gelombang kedua. Sasaran kami adalah Surabaya, karena menurut hasil survei Surabaya merupakan market terbesar kedua setelah Jakarta,” ungkapnya di sela-sela acara Press Gathering ZAP5 4G LTE, di Hotel Sheraton Surabaya, Rabu (20/5/2015).

Keberhasilan ZAP5 salah satunya dipicu dukungan pemerintah RI. Seperti telah diketahui, pada Pebruari yang lalu, Menkominfo, Rudiantara saat kunjungan ke pabrik smartphone Polytron di Kudus memberikan dukungan terhadap Polytron yang merupakan produsen smartphone dalam negeri.

Dalam kunjungan dengan agenda tinjauan tingkat komponen dalam negeri ini, Polytron telah memenuhi perhitungan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) produknya sebesar 35% untuk produk mobilphone. “Polytron adalah salah satu produsen nasional yang telah memproduksi perangkat elektronik dan smartphone yang telah memnuhi TKDN lebih dari 30%,” ujar Rudiantara.

Untuk pasar di Surabaya, Santo menjelaskan Polytron bekerjasama dengan Telkomsel sebagai chipset provider terbesar di Indonesia yang telah mendukung jaringan dan layanan 4G LTE.

Dalam kesempatan distribusi kedua ini, Polytron dan Telkomsel menargetkan 10.000 unit ZAP5 terjual di Surabaya dalam seminggu. “Kami yakin, dengan harga Rp1,299 juta per unit bundling paket data Telkomsel senilai Rp150.0000 dengan jumlah value data sebanyak 4GB, target penjualan 10.000 unit bisa tercapai,” tandasnya.

ZAP 5 sebagai perangkat 4G LTE pertama di Indonesia dengan world band frekuesni yang dapat digunakan di hampir semua belahan negara di dunia. ZAP 5 memiliki ukuran yang lebar 4,5 inchi dengan space memory yang besar 1 GB RAM dan 8 GB ROM, 64 bit processor, android OS Kitkat 4.4 dan camera 5M pixels. ZAP 5 dilahirkan untuk memenuhi kebutuhan handset 4G dengan harga terjangkau dan fitur yang mumpuni.

Sementara itu, GM Sales Telkomsel Jawa Timur, Agustiyono, optimis target penjualan 10.000 unit tersebut dapat tercapai. “Polytron merupakan produk asli anak negeri, begitupun juga Telkomsel adalah operator asli dalam negeri. Kita optimis akan diterima pasar dengan baik,” tukasnya. (ro)

Teks foto: Public Relation Marketing and Marketing and Event Manager PT Hartono Istana Teknologi, Santo Kadarusman (nomor 2 dari kiri), dan GM Sales Telkomsel Jawa Timur, Agustiyono, foto bersama di sela-sela acara Press Gathering ZAP5 4G LTE, di Hotel Sheraton Surabaya, Rabu (20/5/2015).