28/04/2025

Jadikan yang Terdepan

450 Peserta Meriahkan Halal Bihalal Duta Taichi di Surabaya, Rayakan Kebersamaan dalam Keberagaman

SURABAYA, kabargress.com — Suasana hangat dan penuh keceriaan mewarnai kegiatan halal bihalal yang digelar oleh Sasana Bio Energi Medical Chi Kung di Jalan Undaan, Surabaya, Sabtu (26/4/2025). Sebanyak 450 peserta dari berbagai sasana hadir dalam acara tersebut, mengenakan beragam pakaian adat dari berbagai daerah, sekaligus memperingati Hari Kartini Nasional.

Momentum silaturahmi ini menjadi ajang saling memaafkan, mempererat persaudaraan, dan merayakan keberagaman budaya. Pendiri Duta Taichi Indonesia sekaligus Duta Bio Energi Chi Kung, Toni Liono, mengungkapkan rasa bangga atas kekompakan para peserta yang hadir dengan semangat persatuan dan kebersamaan.

“Saya sangat senang melihat semangat silaturahmi ini. Ini membuktikan bahwa keberagaman budaya bisa disatukan melalui olahraga, pola hidup sehat, dan energi positif,” ujar Toni.

Dalam kesempatan tersebut, Toni Liono juga menegaskan komitmennya untuk terus mengembangkan Senam Taichi dan Senam Bio Energi Medical Chi Kung di seluruh Nusantara. Ia mengumumkan rencana membuka 40 sasana cabang baru serta melantik 80 asisten instruktur guna memperluas jangkauan penyebaran senam ini ke masyarakat lebih luas.

Senam Bio Energi Medical Chi Kung ini berasal dari Taiwan dan diciptakan oleh Profesor Lie Jen Cung 26 tahun lalu. Saat ini, Toni telah berhasil mendirikan 11 cabang di berbagai daerah, seperti Surabaya, Malang, Porong, dan Gresik.

Adapun sasana-sasana Bio Energi Medical Chi Kung di Surabaya yang telah berdiri antara lain:

  • Duta Bio Energi Chi Kung Pusat, Jalan Undaan Wetan 56 Surabaya
  • Duta Fits Well, Jalan Darmo Permai Selatan, Perumahan Darmo Villa
  • Duta DHR, Perumahan Darmo Harapan Regency
  • Duta Maple Leaf, Raya Darmo Permai II/32
  • Duta Fireground, Jalan Raya Boulevard 40
  • Duta 99, Club House Regency 2 Pakuwon
  • Duta Cheng Ho, Jalan Gading
  • Duta Regency 21, Perumahan Regency 21
  • Duta Grand City, Area Parkiran Grand City Mall

“Senam Bio Energi Medical Chi Kung bukan sekadar gerakan tubuh, melainkan sarana membangun keseimbangan jiwa, memperkuat energi positif melalui senam pernapasan Chi Kung. Jika dilakukan rutin, berbagai penyakit bisa disembuhkan, dan kebugaran tubuh akan terjaga secara menyeluruh,” tambah Toni, pengusaha asal Surabaya itu. “Tubuh yang sehat akan melahirkan jiwa yang sehat,” imbuhnya.

Kini, di usia 72 tahun, Toni Liono telah mewakafkan sisa hidupnya untuk mengampanyekan pola hidup sehat kepada masyarakat. Semangat ini tumbuh dari pengalaman pribadinya yang dulu pernah mengalami berbagai penyakit kronis, namun berhasil pulih berkat rutin menjalankan Senam Bio Energi Chi Kung.

“Dengan semangat yang tak pernah padam, saya ingin mengajak lebih banyak orang untuk merasakan manfaat senam ini, yang mengandalkan keseimbangan tubuh, pernapasan, dan aliran energi positif,” kata Toni.

Acara halal bihalal ini menjadi bukti nyata bahwa olahraga tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga menyatukan jiwa dalam harmoni keberagaman. Sejalan dengan semboyan yang diusung Toni, “Tubuh yang sehat melahirkan jiwa yang sehat.”

Sebagai bentuk dedikasi untuk menyebarluaskan manfaat Bio Energi Medical Chi Kung, Toni Liono menegaskan bahwa seluruh kegiatan pelatihan ini diberikan gratis tanpa iuran.

Bagi masyarakat yang ingin membuka sasana baru dan membutuhkan bimbingan atau pelatih, tim Duta Bio Energi Chi Kung siap hadir untuk mengajar secara cuma-cuma, tanpa pamrih. (Ro)