SURABAYA, KABARGRESS.com – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Surabaya melakukanan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding) dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) di Masjid Kemayoran, Jl Indrapura, Surabaya, Sabtu (5/8/2023) malam.
Selain dengan DMI, PCNU Surabaya juga menandatangani nota kesepahaman denga PT Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Jatim dan Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Surabaya.
Penandanganan kerjasama yang dilakukan dalam rangkaian acara Perayaan Muharram 1445 H sekaligus Pengukuhan Lembaga-lembaga PCNU Surabaya dan Santunan Anak Yatim tersebut diharapkan mampu memperkuat umat Islam khususnya nahdliyin baik dari sisi materiil maupun spiritul.
Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Surabaya, H. Umarsyah selaku mengaku bersyukur atas adanya upaya-upaya bersama baik dari PCNU Surabaya dengan pihak-pihak yang terlibat dalam kerjasama tersebut.
“Ini langkah maju sekaligus upaya PCNU melakukan penguatan umat secara menyeluruh,” ujarnya.
Sekretaris PCNU Surabaya, Ir H Masduki Thoha menambahkan, akan ada banyak program kerja dalam kepengurusan PCNU Surabaya kali ini.
Salah satunya, hal yang paling prinsip adalah meningkatkan kekuatan ekonomi umat. “Dengan melakukan kerjasama bersama lembaga-lembaga perbankan ini kami yakin bisa mengubah pola hidup nahdliyin dari sisi ekonomi,” ujarnya.
Sementara dari sisi spiritual, pihaknya sepakat dengan DMI Surabaya menjadikan masjid-masjid yang ada dalam naungan Nahdaltul Ulama (NU) sebagai pusat kegiatan tak hanya beribadah namun juga kegiatan pemberdayaan.
“Kami sepakat dengan memakmurkan masjid maka akan berpengaruh pada kemakmuran masyarakat di sekitar masjid,” ujarnya.
Dalam pengukuhan kemarin hadir Rois Syuriah PCNU Kota Surabaya, KH Dzulhilmi sebagai pembicara atau dai. Katib Suriah PCNU Kota Surabaya, KH Saiful Halim, Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Surabaya, H. Umarsyah, dan Sekretaris PCNU Kota Surabaya, H. Masduki Toha dan ratusan kader struktural yang masuk pada daftar kepengurusan PCNU Kota Surabaya. (ZAK)
More Stories
Dirjen Hubat Ajak Ciptakan Ekosistem Angkutan Barang Berkeselamatan
Presiden Prabowo Terima Penghargaan dari Presiden Peru “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru”
Ketua MA Lantik Kepala Badan Strategis Kebijakan dan Pendidikan Hukum