22/11/2024

Jadikan yang Terdepan

CIPTAKAN LEBARAN NYAMAN BUPATI BHIROWO GELAR PASUKAN KETUPAT SEMERU 2021

Tulungagung, KabarGress.com – Check Sound kesiapan Hari Raya Idhul Fitri 1442 H ,aman nyaman Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Bhirowo , MM , gelar pasukan Ketupat Semeru 2021 di halaman Pemkab , Rabu (5/5/21).

Meski berdasar Surat Edaran ( SE) Kemendagrin Nomor 800 tahun 2021 mengatur jumlah maksimal jamaah 50 persen , pada Shalat Idhul Fitri ,namun untuk mendukung SE tersebut Bupati juga hendak menerbitkan SE Bupati.

” SE Bupati isinya menindak lanjuti surat edaran Kemendagri adanya larangan buka bersama yang sifatnya mengundang masa ,” tegas Bupati usai mengikuti gelar pasukan.

Menurut Bhirowo ,Gelar pasukan Operasi Ketupat Semeru ini dimaksudkan untuk mengantisipasi masyarakat agar tidak mudik lebaran ,ke kampung halaman , sekaligus menerapkan pendisiplinan protokol kesehatan ( Prokes ).

” Apel Pasukan ini melihat kesiapan personil melaksanakan tugasnya di lapangan ,” imbuh Bupati.

Apel Pasukan Ketupat Semeru di hadiri Bupati Tulungagung, Drs.Maryoto Bhirowo,MM, Kapolres Tulungagung, AKBP. Handono Subiakto,SH,SIK,MH Kepala Kejaksaan Negeri, Mujiarto,SH,MH, Dandim 0807 .

Di tempat yang sama kepada awak Media Kapolres Tulungagung, AKBP. Handono Subianto mengatakan, dilaksanakannya kegiatan operasi keselamatan Semeru 2021 , yang maksudnya kesiapan sarana prasarana mulai mobil, sepeda motor maupun sarana prasarana yang lainnya.

” Meskipun larangan mudik dari perintah, tetap di lakukan upaya antisipasi, supaya bulan ramadhan dan lebaran bisa berjalan dengan aman dan lancar ,” katanya.

Dalam kesempatan Apel gelar pasukan Semeru Bupati bersama Kapolres melakukan pemeriksaan kesiapan pasukan. ” Dalam menjalankan tugasnya di utamakan pendekatan bersifat fee -entif , dan freventif di masa Pandemi covid-19,” tandasnya.

Fokus OPS Semeru Ketupat Ada delapan titik pos penyekatan dengan 460 personil Polri, TNI dan instansi terkaitnya di tempatkan di perbatasan antara lain, Gondang, Besuki, Rejotangan, Ngantru termasuk jalur jalur tikus turut diamankan. ( Adn )