KabarGress.com , Lumajang -Pengusaha Hotel atau Restoran di kabupaten Lumajang Jawa Timur menandatangani komitmen bersama dalam mempercepat pembangunan daerah Lumajang. Komitmen ini di hadiri Bupati Lumajang, Thoriqul Haq (Cak Thoriq), bersama Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah), di gedung panti PKK kabupaten.
Thoriq pada kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa Pemerintah mempunyai keinginan supaya Lumajang semakin berkembang. Namun, persoalan masih banyak yang harus diselesaikan.
Untuk itu, perlu dilakukan perubahan dan perbaikan dengan harapan dapat meningkatkan keuntungan para pengusaha, namun para pengusaha tidak boleh melupakan kewajiban membayar pajaknya.
“Saya ingin agar nantinya diadakan pertemuan berkala antara pemerintah dan para pengusaha, bisa 6 bulan sekali, sehingga selalu ada komunikasi yang baik antara pengusaha dengan pemerintah,” harap Bupati yang disampaikan pada hari Kamis (13/12).
Sedangkan Wakil Bupati, Bunda Indah menyampaikan, bahwa dana pajak dari para pengusaha yang dibayarkan kepada pemerintah akan kami awasi dalam pemakaiannya agar tidak terjadi penyalahgunaan dana. “Semoga pemerintah dengan para pengusaha dapat bekerjasama dengan baik,” ujarnya.
Bupati dan Wabup menyempatkan berdialog dengan para pengusaha hotel. Intinya adalah para pengusaha meminta kepada pemerintah agar transparan dalam menerima dana pajak.
Dalam kesempatan didalam agenda itu, Plt. Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Lumajang, Agus Triyono menjelaskan, bahwa pajak adalah kontribusi wajib kepada daerah yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan undang-undang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk kemakmuran rakyat.
Tarif atas pajak hotel dan restoran dikenakan pajak sebesar 10%. “Pemungutan pajak hotel dan restoran saat ini didasarkan pada dasar hukum yang jelas dan kuat, sehingga harus dipatuhi oleh masyarakat dan pihak terkait,” jelasnya.
Di akhir acara Bupati dan Wakil Bupati bersama para Pengusaha Hotel dan Restoran menandatangani komitmen bersama.
Kerja sama tersebut untuk membantu mempercepat pembangunan Lumajang dengan berperan aktif dalam peningkatan Pendapatan Asli Daerah di sektor pajak daerah untuk Lumajang yang hebat bermartabat.(fen)
More Stories
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
Menpar: Potensi Wisata Bali Utara dan Barat Belum Digali dan Disentuh Wisatawan
Hadirkan Inovasi Teknologi Terkini, PLN Nusantara Power Pamerkan Langkah Nyata Dorong Transisi Energi di Indonesia