Jakarta, KabarGRESS.com – Perjuangan Top 6 Indonesia Idol tinggal beberapa langkah lagi. Malam tadi (12/3), Marion mendapatkan perolehan sms paling rendah dan dinyatakan pulang. Lagu Ciao Adios milik Anne Marie tak membawanya untuk meraih mimpi menjadi juara 1 Indonesian Idol. Pemilik suara seksi ini mengaku dirinya cukup puas dan senang bisa sampai ditahap ini.
“Aku bisa kembali belajar dan mengejar mimpi aku. Aku sedih karena sudah tidak bisa tampil di panggung idol. Sedih mengingat pendukung yang kecewa. Aku minta maaf cuma bisa sampai sini,” ungkap Marion.
“Sebagai juri kita jujur belum pengen marion keluar. Dia punya aura bintang yang paling besar. Jujur Narion bisa dibilang yang paling komersil. Mungkin kurangnya penampilan dia hari ini cuma di stylenya. Salah satu yang menarik orang-orang menyaksikan show adalah Marion. Kami sih pengennya ada wildcard,” tutur Maia.
Semua peserta malam ini menampilkan penampilan terbaiknya. Dibuka dengan Joan lewat lagu Tell Me You Love Me milik Demi Lovato, dilanjutkan Marion dengan lagu Ciao Adios milik Anne Marie. Bunga Citra Lestari mengaku lebih menyukai penampilan Marion minggu lalu, lebih nampak rasa percaya diri dan lebih nyaman.
Lagu Somewhere Only We Know milik Keane dibawakan secara apik oleh Ghea. Tak ketinggalan peserta dengan ciri khas SWAG-nya, Ayu membawakan lagu Finesse milik Bruno Mars Ft. Cardi B dengan energik. “Alus pisan, dan enjoy banget. Koreo sambil nyanyi tuh susah tapi kamu alus pisan,” tutur Arman.
Peserta yang akun sosial medianya diikuti oleh Kodaline, Abdul, membawakan lagu History milik One Direction dan mendapatkan 5 standing applause dari dewan juri. Tak hanya Abdul, Maria dengan lagu Irreplaceable milik Beyonce juga mendapatkan 5 standing applause.
Panggung Spektakuler Show Top 6 semakin semarak dengan hadirnya Jonatan Cerrada, juara Idol dari Perancis.
Marion dan Ayu menempati dua posisi terbawah. Kepulangan Marion tadi malam membuat Daniel Mananta kaget. Pasalnya Marion tidak pernah masuk kategori tidak aman.
Tak hanya Daniel, Arman pun kaget seperti saat Kevin keluar. “Sebenarnya penurunan performa Marion tidak parah. Hanya komentar-komentar kecil saja dipenampilan sebelumnya,” ungkap Arman.
Kini peserta Indonesian Idol tersisa 5 kontestan. Siapakah yang terus bertahan untuk menjadi the next Indonesian Idol? Cari tau selengkapnya di Babak Spektakuler Show Top 5 pada Senin, 20 Maret 2018 pukul 21.00 WIB hanya di RCTI. (ro)
More Stories
Raperda APBD Jatim 2025 Resmi Disetujui, Pj Gubernur Adhy Pastikan Pendidikan dan Kesehatan Masyarakat Jadi Prioritas
Peringatan HKN 2024, Pj. Gubernur Jatim Komitmen Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat
SIAP MENANGKAN PILKADA PDIP GELAR PELATIHAN SAKSI