Kampanye Sun Life Future Plan diselenggarakan di tiga kota dengan tujuan mendukung masyarakat Indonesia dalam meraih masa depan yang lebih baik melalui asuransi
Surabaya, KabarGRESS.com – Sun Life Financial Indonesia (Sun Life) secara resmi meluncurkan Bright Advisor, portal daring gratis untuk mengedukasi masyarakat mengenai cara untuk meraih kemapanan finansial. Peluncuran Bright Advisor merupakan bagian dari program kampanye Sun Life Future Plan di tiga kota, yang terdiri dari rangkaian kegiatan yang mencakup seminar, talk show, dan sajian teknologi Virtual Reality(VR).
Melalui Bright Advisor dan kampanye Sun Life Future Plan, Sun Life berkomitmen untuk membuat perencanaan masa pensiun serta pengelolaan kekayaan menjadi sebuah proses yang mudah. Untuk dapat mengakses portal tersebut, masyarakat dapat mengunjungi situs brightadvisor.co.id.
“Masa pensiun yang aman dan nyaman menjadi impian setiap orang, namun hanya segelintir orang yang sadar bahwa hal tersebut membutuhkan perencanaan dan persiapan yang matang,” ujar Wirasto Koesdiantoro, Chief Agency Officer Sun Life Financial Indonesia. “Melalui kampanye Sun Life Future Plan, kami berharap untuk dapat memotivasi masyarakat agar berpikir panjang dan sadar akan pentingnya perencanaan masa depan.”
Indonesia merupakan negara terbesar keempat di dunia dengan populasi sekitar 257 juta penduduk. Namun, hanya 10% dari masyarakatnya yang memiliki asuransi. Ada tiga alasan utama di balik rendahnya jumlah kepemilikan asuransi, yaitu: tidak adanya biaya, tidak adanya informasi mengenai asuransi, serta kurangnya pengetahuan masyarakat mengenai dimana mereka dapat membeli produk asuransi. Pada saat yang bersamaan, penetrasi internet meningkat secara signifikan. Berdasarkan data dariWearesocial.com, jumlah pengguna internet di Indonesia per April 2016 adalah 88,8 juta. Peluncuran Sun Life Bright Advisor merupakan salah satu upaya Sun Life dalam pemanfaatan teknologi untuk membantu mengurangi angka kesenjangan asuransi.
Melalui Bright Advisor, Sun Life dapat menyediakan informasi secara online seputar asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan, dan perencanaan keuangan. Bright Advisor menyediakan sebuah portal yang didesain agar mudah diakses serta memberikan jawaban sederhana dan mudah dimengerti. Portal ini dapat diakses oleh pengguna secara gratis tanpa diharuskan untuk membeli produk asuransi. Terlepas dari peluncuran Bright Advisor, kampanye Sun Life Future Plan terdiri dari program literasi keuangan dalam bentuk seminar dan workshop. Teknologi VR akan membawa pengunjung ke dalam perjalanan perencanaan yang tepat untuk meraih kemapanan finansial di masa depan dengan menampilkan kisah sukses dari para pembicara yang inspiratif.
Rangkaian workshop dirancang agar masyarakat terdorong untuk mempersiapkan masa pensiun mereka dengan lebih baik melalui inspirasi bisnis saat masa pensiun. Di Jakarta, rangkaian workshop terdiri dari kelas hidroponik, pembuatan kerajinan kulit, proses pengolahan kopi dan kelas memasak. Konsep yang sama dari rangkaian kampanye Sun Life Future Plan dan Peluncuran Bright Advisor juga dilaksanakan di Surabaya pada hari ini dan akan kembali dilaksanakan di Denpasar pada 4 Juni. Di Surabaya, kegiatan workshop membahas seputar proses produksi tie dye (seni kriya ikat celup) dan proses pembuatan kerajinan kulit. Sedangkan di Bali, kegiatan workshop akan membahas tentang kemampuan dasar dalam food photography danceramic painting (melukis keramik).
Berdasarkan data yang dilansir Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam seminar Insurance Outlook 2016, minat masyarakat Indonesia untuk berasuransi masih tergolong rendah. Sampai dengan akhir September 2015, tingkat penetrasi asuransi konvensional baru mencapai 2,51 persen. “Melalui Kampanye Sun Life Future Plan, Sun Life memotivasi masyarakat untuk mulai memikirkan masa depan, dan memperoleh informasi yang memadai melalui portalonline Bright Advisor,” ujar Wirasto. “Sun Life percaya bahwa salah satu cara untuk mewujudkan komitmen dalam membangun Indonesia yang lebih baik adalah dengan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mulai mempersiapkan masa depannya melalui perencanaan masa pensiun.”
Sesuai dengan anjuran dan himbauan OJK kepada seluruh pelaku bisnis keuangan agar dapat berkontribusi pada peningkatan literasi keuangan, Sun Life pun telah melakukan berbagai program literasi keuangan yang ditujukan ke berbagai segmen masyarakat. Awal Januari 2016, Sun Life meluncurkan ensiklopedia asuransi jiwa serta game board pertama untuk mengenalkan asuransi jiwa dan pengelolaan keuangan kepada siswa sekolah dasar dengan cara yang menyenangkan. (ro)
Teks foto: Wirasto Koesdiantoro (Chief Agency Officer Sun Life Financial Indonesia), Ivanny Kumala (Agen Sun Life Financial Indonesia), dan Kristianto Joe (Regional Sales Development Head Sun Life Financial Indonesia) mencoba sajian teknologi virtual reality (VR) dalam kegiatan kampanye Sun Life Future Plan.
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan