22/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Pakde Karwo Ingatkan Tentang Re-Regulasi

Gubernur Jatim Pakde Karwo foto bersama dengan pengurus GMNI di ruang kerjaSurabaya, KabarGress.com – Gubernur Jatim Dr H Soekarwo yang akrab disapa Pakde Karwo mengingatkan, ketua dan anggota Presidium Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) agar memberikan advokasi terhadap Re-regulasi produk pemerintah yang tidak pro pada kepentingan masyarakat. “Ini yang harus diadvokasi oleh teman-teman GMNI,” Pesan itu disampaikan Pakde Karwo Gubernur Jatim saat menerima Ketua Presidium GMNI, di ruang kerja Kantor Gubernur Jl Pahlawan no 110 Surabaya,  Senin (23/11).

Menurutnya, presidium GMNI harus membumi artinya membawa manfaat terhadap rakyat. Oleh karena itu, me-Re-regulasi (meregulasi ulang) ini sangat penting, untuk merumuskan kembali berbagai regulasi yang berlawanan dengan semangat Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 dan Trisakti. “Jadikan Trisakti sebagai sumber hukum, dan  jadikan hukum yang bersumber ideologi dan visi bangsa itu sebagai pelindung ideologi dan visi bangsa,” tambahnya.

Dengan mengambil posisi advokasi, lanjutnya, “Saya percaya, anggota Presidum GMNI akan menjalankan perannya yang sangat strategis dalam membangun bangsa yang berdaulat, berdikari dan bermartabat,”

Di lingkungan perguruan tinggi, keinginan berorganisasi luar biasa, ini merupakan fenomena baru. Namun, harus  mempunyai program pengembangan peningkatan ideologi  dan bisa melahirkan gagasan brilian dan strategis bagi masa depan bangsa Indonesia.

Menurut rencana, Pengurus Presidium GMNI hasil Konggres GMNI di IKA Flores nanti akan dikukuhkan pada tanggal 1 Desember di JAkarta, dan keingininan dari Presidium GMNI, Pakde Karwo diminta ikut menyaksikan pengurus GMNI periode 2016 – 2018.

Dalam kesempatan itu Pakde Karwo juga menandatangani peresmian penggunaan kantor DPD GMNI Jatim gedung Marinda yang berlokasi di seputar Semolowaru Surabaya, setelah direnovasi. Penandatanganan disaksikan Ketua Presidium (GMNI) Chirisman Damanik, ketua bidang Politik Fariz Rifqi  Ihsan dan ketua bidang ekonomi Ariel  Sharon. Selain itu juga, didampingi Kepala Bagian Media dan Dokumentasi pada Biro Humas dan Protokol  Provinsi Jatim Anom Surahno, SH, Msi. (hery)