Surabaya, KabarGress.com – Kualitas prima dalam pelayanan kepada pelanggan merupakan salah satu penopang layanan telekomunikasi. PT. XL Axiata Tbk (XL) berkomitmen kuat untuk terus meningkatkan kualitas layanan pelanggan sebagai bagian dari tanggung jawab penyedia layanan telekomunikasi. Memperingati Hari Pelanggan Nasional, 4 September 2015, jajaran managemen XL kembali turun langsung ikut memberikan layanan kepada pelanggan. Presiden Direktur XL, Dian Siswarini juga ikut mengunjungi dan berinteraksi langsung dengan pelanggan di salah satu gerai penjualan (Retail Outlet) XL di jalan Jojoran Surabaya, Jum’at (4/9).
Dian mengatakan,“Untuk menghadirkan kenyamanan dan kepuasan kepada 46 juta pelanggan XL, kami selalu berkomitmen untuk dapat memberikan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan, disertai dengan kualitas pelayanan yang terus ditingkatkan. Pelanggan tentunya juga merupakan aset yang penting bagi kelangsungan bisnis kami, oleh karena itu kami akan terus mengupayakan agar layanan kami bisa semakin mudah dan terjangkau bagi pelanggan yang tersebar di seluruh Indonesia.”
Dian juga menegaskan keperdulian perusahaan untuk menjaga dan memberikan keamanan serta kenyamanan kepada pelanggan atas masih terus maraknya upaya-upaya kejahatan yang dilakukan dengan memanfaatkan kelengahan pelanggan. Selain dengan upaya penerapan sistem tertentu untuk menghindarkan dari pelaku kejahatan, XL juga masih terus bekerjasama dengan pihak yang berwajib/kepolisian dalam menangani dan menindaklanjuti pengaduan kasus-kasus penipuan untuk mengungkap pelaku penipuan dan penggunaan nama dan/atau atribut/logo tanpa izin pada website yang dipakai untuk penipuan. XL juga menyediakan layanan pengaduan pelanggan atas SMS yang mengganggu kenyamanan dan keamanan pelanggan seperti SMS penipuan, SMS spam dan sebagainya melalui nomor pengaduan 588 tanpa dikenakan biaya. Laporan dapat dilakukan melalui SMS dengan cara mengirimkan atau forward SMS yang dikeluhkan ke 588.
Untuk semua program undian berhadiah yang resmi dari XL, XL akan selalu mengumumkan nama pemenang melalui publikasi di media massa (koran, majalah, dan lain sebagainya), melalui berbagai touchpoint (media komunikasi) milik XL, termasuk akun resmi sosial media XL. Pihak XL juga akan menghubungi melalui 817 dan/atau menemui langsung pemenang yang bersangkutan untuk memberitahukan secara resmi.
Masih dalam rangka menjaga rasa aman pelanggan, XL juga menjamin telah menerapkan sistem yang aman agar pelanggan selalu bisa menentukan sendiri pilihannya sebelum berlangganan layanan tertentu, seperti antara lain layanan konten. Selain itu, XL juga menciptakan akses yang memudahkan pelanggan untuk melakukan cek secara mandiri melalui *123*572#, untuk mengetahui semua layanan berlangganan yang dibeli pelanggan. Tentu saja, pelanggan juga bisa melapor atau mengadu secara langsung ke pihak kepolisian, atau melalui saluran layanan pelanggan XL 817, email customerservice@xl.co.id atau twitter @XLCare juga *123*66# yaitu UMB Self Care untuk memudahkan pelanggan jika ingin berhenti dari layanan konten, dimana pelanggan akan mengetahui kode akses ini saat berlangganan suatu layanan. Setiap pengaduan pelanggan akan segera ditindaklanjuti untuk mendapatkan solusi.
Saat ini XL memiliki total 100 XL Center yang tersebar di 68 kota di seluruh Indonesia, dengan jumlah lebih dari 600 orang petugas. Sementara itu, guna selalu siap melayani pelanggan selama 24 jam setiap hari melalui contact center 817, XL didukung hampir 900 orang petugas. Melalui sosial media, XL membuka layanan pengaduan pelanggan melalui akun @XLCare, @ask_axis dan XL Care Customer Service (Facebook).
Untuk memberikan pengalaman teknologi digital terkini kepada pelanggan, XL memiliki dua experience center di Jakarta, yaitu masing-masing XL XPLOR di Senayan City dan Central Park. Pada April 2015 lalu, XL telah meluncurkan saluran layanan terbaru yaitu XPLOR Forum, yang merupakan forum pertama di Indonesia yang terintegrasi secara online dan offline. Xplor Forum dapat diakses di http://xplor.id.
XL terus meningkatkan layanan bagi pelanggan dengan mengembangkan teknologi terbaru aplikasi sosial media. Teknologi ini akan memudahkan XL Care & Xplor Forum dalam memberikan solusi pelayanan kepada pelanggan secara terintegrasi. Seluruh interaksi antara pelanggan XL dan customer service yang terjadi di dalam XL Care dan Xplor Forum akan dikelola melalui aplikasi tersebut, sehingga pelayanan yang diberikan akan lebih efektif dan optimal.
Hasil dari kerja keras tim customer service XL juga telah menerima penghargaan Best Customer Care Service pada ajang Selular Award 2015. Penghargaan ini menjadikan XL untuk terus berusaha memberikan pelayanan yang terbaik serta menjadi solusi cepat dan tepat bagi seluruh pelanggan di Indonesia. (ro)
Teks foto: Presiden Direktur XL, Dian Siswarini (kiri, berbaju Biru) sedang melayani salah satu pelanggan yang berada di salah satu gerai penjualan (retail outlet) di Surabaya, dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, Jumat (4/9).
More Stories
Ndarboy Genk Sukses Hibur Masyarakat Kediri dalam Festival Cooltura 2024
HUAWEI Luncurkan Produk dengan Seri Terbaru untuk Dukung Kehidupan Sehari-Hari Generasi Muda
OPPO Resmi Luncurkan R17 Pro di Indonesia