* Performa Lebih Tinggi, Banyak Fitur dan Nilai Lebih
— AMD APU A10-7870K memberikan nilai dan kinerja luar biasa untuk beban kerja modern saat ini dan Microsoft Windows® 10 —
SUNNYVALE, Calif. — KabarGress.com – AMD (NASDAQ: AMD) hari ini memperkenalkan APU terkini di jajaran prosesor desktop A-Series, A10-7870K yang memperkuat jajaran prosesor berkode Kaveri. A10-7870K memberikan pengalaman terbaik di kelasnya untuk eSports dan online gaming dengan kinerja luar biasa, efisiensi terbaik di kelasnya untuk DirectX 12 dan fitur-fitur khas. Prosesor baru ini juga memberikan kinerja luar biasa dalam beban kerja modern dan didesain untuk sistem operasi Microsoft Windows 10 yang akan datang.
Iterasi terkini dari keluarga AMD APU A-Series yang populer dan bertenaga yang menyediakan kinerja terbaik dan multitasking yang ditenagai oleh lebih dari 12 compute cores (4 CPU+8 GPU). Kekuatan proses dan responsifnya APU A10-7870K memungkinkan sebuah pengalaman yang mendalam bagi pengguna sistem operasi Windows 10 juga menawarkan sebuah rintisan mudah untuk perakit PC yang ingin meningkatkan tingkat grafis diskritnya dan mempercepat prosesnya dengan harga yang terjangkau. APU A10-7870K sekarang tersedia di toko online dengan harga sekitar US$137 dan melalui partisipasi pengembang sistem.
“AMD melakukan langkah maju hari ini dengan memperkenalkan teknologi prosesor paling canggih di dalam APU A10-7870K untuk eSports dan online gaming, memberikan kemampuan kepada pemain game untuk bermain seperti gamer profesional tanpa harus memakan waktu lama untuk bisa seperti itu,” kata Matt Skynner, Corporate VP dan General Manager,
Computing dan Graphics Business Unit di AMD. “eSports adalah salah satu hiburan yang paling cepat berkembang di dunia dengan ratusan juta gamer di dunia yang memainkan game seperti StarCraft II, League of Legends, DOTA2 dan CounterStrike:Global Offensive. Dengan APU terbaru A10-7870K, gamer bisa memainkan game-game online paling populer dan eSports secara langsung dengan fitur-fitur yang membuat pengalaman bermain menjadi lebih baik.”
“AMD melanjutkan rintisan di garis terdepan pada teknologi PC,” kata Ahmed Aziz, CEO dan pendiri dari CybertronPC. “Dengan prosesor baru AMD A10-7870K di dalam game buatan CybertronPC, kustomer kami akan mendapat pengalaman menakjubkan dan fitur-fitur canggih dalam bermain game dari AMD FreeSync dan Virtual Screen Resolution-adalah sebuah peningkatan kemampuan PC desktop dan khas AMD.
eSports dan Pengalaman Online Gaming Terbaik
· AMD A10-7870K merupakan solusi prosesor tunggal terbaik untuk eSports dan online gaming, memberikan kinerja gaming terbaik – lebih dari 48 % capaian frame rates (FPS) lebih tinggi pada game-game online populer dibandingkan dengan solusi-solusi dari sebuah CPU dan GPU yang berharga lebih tinggi – dan 3kali lebih efisien dalam DirectX® 12 dibanding solusi-solusi dari kompetitor.
· Gamer bisa menikmati bermain game pada resolusi 1080p di banyak game populer dengan mendongkrak tampilan, dan mendapatkan manfaat dari fitur-fitur khas yang hanya tersedia di prosesor AMD A-Series untuk meningkatkan pengalaman bermain game. Fitur-fitur khas termasuk Virtual Screen Resolution (VSR) untuk peningkatan kualitas gambar saat bermain game pada resolusi yang lebih rendah, dan AMD FreeSync™ untuk bermain game dengan lancar pada layar berteknologi FreeSync, membawakan pengalaman tingkat tinggi dalam bermain game pada PC.
· Bersiap untuk masa depan dengan dukungan untuk multi-threaded API termasuk DirectX 12, Vulkan™ dan Mantle yang memungkinkan teknologi canggih bermain game untuk meningkatkan kinerja dan visual yang tepat, termasuk asymmetric rendering yang dipasangkan dengan AMD Radeon™ R7 atau GPU R9 untuk mendukung multi-adapter dan fitur-fitur multi-engine DirectX 12.
· Arsitektur AMD Radeon™ Graphics Core Next (GCN) didesain untuk mendorong batasan-batasan bermain game, memberikan gamer eSports dengan resolusi-resolusi lebih tinggi dan kualitas gambar menakjubkan untuk sebuah peningkatan pengalaman visual.
· Fitur-fitur yang meningkatkan pengalaman bermain game seperti kombinasi AMD Quick Stream dan AMD Eyefinity untuk memberikan area pandang yang lebih bagus dan nyata pada game-game yang mendukung.
Arsitektur Revolusioner untuk Beban Kerja Modern Saat Ini
· AMD APU A10-7870K berfiturkan 12 compute cores (4 CPU + 8 GPU)*, dengan kecepatan CPU clock lebih dari 4.1 GHz dan TDP 95W untuk kinerja luar biasa pada beban kerja modern saat ini, dan kinerja sistem lebih cepat 5% dibanding prosesor kompetitor.
· Menikmati pengalaman terbaik Windows® 10 dengan AMD APU A10-7870K. Prosesor baru ini didesain untuk memberikan pengalaman fenomenal Windows® 10 memungkinkan fitur-fitur terkini Windows® 10.
· Didesain tidak hanya untuk mendorong batasan-batasan DirectX® 11 dan DirectX® 12, arsitektur Graphics Core Next (GCN) juga secara spesifik dibuat untuk komputasi umum dan GPU dengan bahasa program seperti C++ AMP dan OpenCL™ 2.0.
· A10-7870K mendukung Heterogeneous System Architecture (HSA) yang memiliki fitur hUMA dan hQ yang memungkinkan CPU dan GPU bekerja bersamaan dalam mendukung aplikasi-aplikasi dengan secara cepat membagi dan mengarahkan tugas secara langsung pada core yang tepat untuk kinerja dan efisiensi pada tingkat yang baru pada konsumer dan PC komersial.
Mudah di-Upgrade
· APU AMD A10-7870K didukung oleh ekosistem motherboard bersoket AMD FM2+ yang membuatnya mudah untuk diupgrade pada prosesor baru.
· Mendukung kartu grafis terkini PCI Express® 3.0 yang memungkinkan performa gaming pada resolusi Ultra HD.
Sumber-sumber Pendukung
· Informasi lebih pada AMD Investor Relations
· Menjadi fans AMD di Facebook
· Ikuti akun AMD Twitter
· Bergabung dengan AMD di Google+
*Learn more at amd.com/computecores
1. Pengujian oleh AMD Performance Labs menggunakan: AMD A10-7870K with AMD Radeon™ R7 Graphics, 2x4GB DDR3-2400, 256 SSD, Windows 8.1 64 bit, Driver 14.502. Core i3 4360 dengan Nvidia GT 740 Graphics 1GB DDR3, 2x4GB DDR3-1600, 256 SSD, Windows 8.1 64 bit, Driver 4156. Uji Games : CounterStrike:GO @ 1080P Max settings (AMD platform scored 62fps vs 46fps), DOTA2 @ 1080P Max settings (AMD platform scored 49fps vs 37fps), League of Legends @1080p Max settings (AMD platform scored 89fps vs 60fps), StarCraft II run pada max settings at 1080p (AMD platform scored 35fps vs 28fps). GV-8
2. Diuji di AMD internal labs menggunakan AMD A10-7870K Radeon R7, dengan AMD Radeon™ R7 Graphics, 2×4096 MBytes of DDR3-1866 RAM, Microsoft Windows 10 Pro Insider Preview,15.200.0.0 dan Intel® Core™ i5-4570R CPU @ 2.70GHz dengan Intel® Iris™ Pro Graphics 5200 graphics, 2×4096 MBytes of DDR3-1600 RAM, 10.18.15.4204. Kinerja A10-7870K 5,167,514 draw calls di DirectX® 12 sedangkan kinerja Core i5 1,610,377 draw calls di DirectX®12..
3. FreeSync adalah teknologi AMD yang didesain untuk mengilangkan gambar patah-patah atau tidak utuh pada games dan video dengan mengunci refresh rate monitor hingga ke framerate kartu grafis. Monitor yang dibutuhkan, AMD Radeon™ graphics dan/atau AMD A-Series APU dengan DisplayPort™ Adaptive-Sync 1.2 (atau yang lebih baru). AMD Catalyst™ driver 15.2 Beta (atau yang lebih baru) menjadi persyaratan. Adaptive refresh rates bervariasi tergantung monitor; cek kemampuan pabrikan monitor Anda. Hanya yang menggunakan dukungan AMD Radeon GPU dan APU A-Series; lihat www.amd.com/freesync untuk lebih lengkapnya.
4. Teknologi AMD Eyefinity mendukung lebih dari empat monitor DisplayPort dengan menggunakan APU AMD A-Series . Dukungan banyaknya monitor, tipe dan resolusi bervariasi tergantung model APU dan desain sistemnya ; karenanya konfirmasikan spesifikasi dengan sistem pabrik monitor, sebelum membeli. Untuk memungkinkan penggunaan lebih dari dua monitor atau banyak dari satu output, tambahan hardware seperti monitor DisplayPort atau DisplayPort 1.2 MST-yang memungkinkan mengubungkan banyak monitor, sangat diperlukan. Dua adaptor aktif juga direkomendasikan untuk itu. Lihat www.amd.com/eyefinityfaq untuk lebih lengkapnya.
5. Berdasarkan pengujian PCMark Home menggunakan AMD A10-7870K dengan 2×8 GB DDR3-2400, 256GB SSD, Windows 8.1, beta 15.10 drivers menghasilkan skor 3457 pada PCMark 8 Home v2. Intel i3 4370 dengan 2×8 DDR3-2133, 256GB SSD, Windows 8.1 Driver 4156 skor-nya 3304 pada PCMark 8 Home v2. Core i3 4370 harganya US$151 pada 7 Mei, 2015 di pricewatch.com dibandingkan dengan US$130 untuk A10-7870K harga prakiraan di toko online pada 28 Mei 2015. GV-1. (ro)
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan