* Logitech® ConferenceCam CC3000e dan ConferenceCam BCC950 memudahkan kolaborasi lintas ruang dengan sajian gambar dan suara berkualitas tinggi
Jakarta, KabarGress.Com – Logitech (SIX: LOGN) (NASDAQ: LOGI), pemimpin industri periferal dunia asal Swiss, hari ini meluncurkan Logitech® ConferenceCam CC3000e danLogitech® ConferenceCam BCC950, dua solusi all-in-one kelas bisnis untuk konferensi video yang menggabungkan webcam Full HD 1080p dan speakerphone full-duplex berkualitas tinggi yang menyuguhkan suara secara merata ke segala arah, dalam satu perangkat USB yang ringkas. Andal namun tetap terjangkau, dua produk baru Logitech ini mampu menyulap ruang pertemuan berukuran kecil ataupun sedang menjadi ruangan khusus untuk berkolaborasi lintas ruang untuk menciptakan efisiensi dan produktivitas yang lebih tinggi bagi para profesional.
Saat ini, jumlah ruang pertemuan maupun ruang untuk berkolaborasi di dalam lingkungan perkantoran semakin banyak. Akan tetapi dengan tingginya biaya dan rumitnya cara pemasangan dan penggunaan solusi video conference yang tersedia di pasaran saat ini, banyak perusahaan menjadi kesulitan ketika ingin melengkapi hampir seluruh ruangan pertemuan mereka dengan solusivideo conference. Akibatnya para profesional terpaksa harus kembali menggunakan audio conference lewat telepon yang hasilnya tidak se-efektif video.
“Cara perusahaan-perusahaan berkolaborasi satu sama lain selalu berkembang secara dinamis. Perubahan ini meliputi bergesernya minat pengguna ke solusi-solusi pribadi berbasis perangkat lunak dan perangkat yang digunakan (BYOD). Umumnya, tim IT perusahaan menanggapi hal tersebut dengan menyediakan solusi video-enabled yang dirancang untuk ruang rapat kecil atau ruangan kerja lainnya. Mereka tidak mereplikasi solusi video yang seringkali ditemukan dalam ruang rapat eksekutif besar.” kata Moninder Jain, Vice President, South East Asia and India Region, Logitech. “Melihat kebutuhan pengguna tersebut, kami menciptakan Logitech® ConferenceCam CC3000e dan Logitech® ConferenceCam BCC950 yang dilengkapi dengan fitur-fitur andal untuk menjawab tantangan-tantangan yang dihadapi, tentunya dengan harga lebih kompetitif.”
Logitech® ConferenceCam CC3000e
Sangat cocok untuk digunakan dalam pertemuan yang dihadiri enam sampai sepuluh orang, Logitech® ConferenceCam CC3000e adalah solusi all-in-one yang dilengkapi dengan kamera berkualitas Full HD 1080p, perangkat audio kelas bisnis berkinerja tinggi, serta kemampuan untuk dapat terhubung ke laptop ataupun thin client dengan mudah.
Bagian kameranya diperkuat dengan lensa Carl Zeiss® yang menghasilkan gambar berkualitas tinggi dengan luas pandangan 90 derajat. Selain itu, webcam kelas bisnis ini juga mampu menjangkau hampir seluruh ruangan berkat kemampuan berputar (panning) hingga 260 derajat yang dapat dikendalikan dari jauh. Kualitas gambar kameranya juga lebih sempurna dengan fiturlossless zoom hingga 10x, sehingga coretan di papan dapat terlihat dengan jelas dan detil, serta memungkinkan pengguna untuk melihat wajah lawan bicara secara closeup.
Komunikasi antar kelompok kerja juga semakin lancar karena Logitech® ConferenceCam CC3000e dilengkapi dengan speaker berfitur noise- dan echo-cancellation yang mampu menyuguhkan audio stereo maupun mono berkualitas secara merata ke segala arah dengan diameter hingga 20 kaki atau sekitar 6 meter. Selain itu bagian speakernya juga memiliki fitur plug-and-play sehingga dapat digunakan dengan perangkat lunak apapun, dan berkat adanya slot keamanan Kensington Security, pengguna juga tidak perlu khawatir perangkatnya mudah dicuri.
Logitech® ConferenceCam CC3000e dapat digunakan di perangkat Mac® dan PC melalui USB, maupun tablet atau smartphone dengan menggunakan konektivitas Near Field Communication (NFC) dan Bluetooth. Solusi ini juga telah dioptimalkan untuk digunakan bersama perangkat lunak Microsoft Lync, dan mendukung beberapa perangkat lunak lainnya seperti Cisco® Jabber dan WebEx, Skype™, Vidyo® dan LifeSize UVC ClearSea. Paket Logitech® ConferenceCam CC3000e termasuk sebuah speakerphone, kamera, wall mount opsional dan sebuah perangkat kendali jarak jauh yang terhubung melalui hub tunggal dengan kabel yang panjangnya dapat mencapai 32 meter, sehingga memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan kamera dan speakerphone secara terpisah jika diinginkan.
Logitech® ConferenceCam BCC950
Logitech® ConferenceCam BCC950 sangat ideal digunakan pada pertemuan dengan jumlah partisipan satu hingga empat orang atau lebih, baik di ruang konferensi ataupun di ruangan pribadi. Solusi video conference skala kecil ini dilengkapi dengan webcam Full HD 1080p yang memiliki sebuah motor penggerak untuk memutar arah pandang kamera (panning), serta melakukan tilt dan zoom. Fitur tersebut dapat dikendalikan melalui panel kendali yang berada di permukaan perangkat atau dengan menggunakan remote control, sehingga pengguna dapat mencari sudut pandang terbaik dan memastikan setiap partisipan tertangkap kamera. Selain untuk mengendalikan kamera, panel kendali dan remote control-nya juga dapat digunakan untuk menjawab panggilan, mengakhiri panggilan, mengatur volume dan menonaktifkan mikrofon.
Logitech membenamkan sebuah sensor berkualitas tinggi yang dipadu dengan teknologi Logitech RightLight™ 2 ke dalam webcam Logitech® ConferenceCam BCC950 untuk menghasilkan kualitas visual yang superior di dalam ruangan yang memiliki kondisi pencahayaan rendah ataupun ketika objek membelakangi cahaya. Selain itu, kameranya dilengkapi dengan lensa Carl Zeiss® yang tajam dan fitur autofocus, sehingga setiap detail yang terdapat dalam dokumen ataupun objek lainnya dapat terlihat jelas dari dekat tanpa mengurangi kualitas gambar.
Logitech® ConferenceCam BCC950 dirancang untuk dapat bekerja di Microsoft Lync dan Skype secara optimal, dan telah mendukung sebagian besar platform UC dan video yang umum digunakan. Logitech juga menanamkan fitur-fitur unggul seperti kamera dengan luas pandangan 78 derajat dan kemampuan berputar (panning) hingga 180 derajat, kemampuan untuk merekam video berkualitas Full HD 1080p 30fps melalui teknologi video H.264 UVC plug-and-play, dan speakerphone yang memungkinkan setiap orang dalam radius delapan meter untuk mendengar dan didengar dengan jelas. Berkat fitur-fitur tersebut, solusi ini mampu menjawab tantangan yang selama ini dihadapi para professional yang sebelumnya harus berkumpul di sekeliling komputer untuk dapat dilihat dan dipahami selama video conference. Logitech® ConferenceCam BCC950 juga hanya memiliki berat sekitar 20 ons, sehingga mudah dipindahkan ke berbagai ruangan dan memungkinkan pengguna untuk melakukan video conference secara spontan di tempat manapun yang terdapat komputer.
Harga dan Ketersediaan
Logitech® ConferenceCam BCC950 dan Logitech® ConferenceCam CC3000e telah tersedia di pasar Indonesia dengan harga USD 309.99 dan USD 999.99. Untuk pelayanan solusi bisnis, silakan hubungi distributor resmi Logitech, Surya Candra (Telp: 021-69831010, email: leonita@surya-candra.co.id) dan Tixpro (Telp: 021-30005440, email: info@tixpromegah.com). Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi http://www.logitech.com/id-id/
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan