Surabaya, KabarGress.Com – Makanan daerah sering kali di lupakan oleh generasi muda, tak sedikit dari mereka yang kemudian lebih bangga akan masakan internasional. Banyak sekali warisan kuliner khususnya di Jawa Timur yang sebenarnya tak kalah rasanya dengan makanan internasional. Sebagai upaya melestarikan makanan Jawa Timur, mahasiswa Program Studi Manajemen Perhotelan menghelat acara Cuisine Vaganza 2014 yang merupakan suatu kegiatan lomba memasak tahunan.
Berbeda dengan tahun lalu, kali ini melibatkan lebih banyak peserta dalam lingkup se-Jawa Timur dengan mengusung tema East Java Legacy. Perhelatan ini akan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut yakni mulai hari Jumat – Minggu tanggal 14-16 November 2014 yang akan datang di Atrium Lenmarc Mall pukul 10.00 WIB setiap harinya.
“Melihat realita yang sekarang banyak generasi muda kurang mengenal berbagai macam masakan-masakan khas Jawa Timur maka dari itu, perlu adanya sarana yang mampu memfasilitasi generasi muda untuk mengenal dan mewariskan budaya kuliner Jwa Timur yang penuh dengan cita rasa. Sehingga melalui kompetisi ini, kami berharap semangat patriotisme dan kreativitas memasak para generasi muda semakin meningkat dan budaya kuliner Jawa Timur tidak semakin memudar”, ungakap Henry Widjaja selaku ketua panitia.
Kegiatan ini diikuti oleh 50 kelompok kategori mahasiswa/D3 dan 20 kelompok kategori siswa SMA. Setiap kelompok terdiri dari tiga orang dan harus mampu berkreasi dengan bahan dasar yang telah disediakan sehingga menjadi masakan khas Jawa Timur. Pada hari pertama (14/11) merupakan babak penyisihan shift pertama dimana 50 kelompok mahasiswa/D3 akan disisihkan menjadi 20 kelompok dengan berbekal bahan dasar Mie.
Pada hari kedua (15/11) merupakan babak penyisihan shift ke-2 dimana 20 kelompok mahasiswa/D3 akan disisihkan lagi menjadi 10 kelompok untuk memasuki babak final dengan tema kreasi nasi goreng dengan bahan tambahan daging ayam. Pada hari yang sama (15/11), 20 kelompok siswa SMA akan berkreasi makanan dengan bahan dasar Ikan Bandar Jakarta yang kemudian akan disisihkan menjadi 10 kelompok.
Hari yang ketiga (16/11) merupakan babak final dan Chef Vindex akan hadir sebagai Guest Star dan mendemokan masakan roasted lamb with tamarin chili sauce kemudian para peserta akan menduplikatnya. Setiap kategori akan dipilih tiga juara umum berdasarkan penilaian oleh beberapa orang juri yang salah satunya adalah Chef Iwan yang merupakan ketua Indonesian Chef Association di Surabaya. Tak hanya itu pengunjung juga bisa memperoleh ilmu masak-
memasak dari Chef Vindex sendiri dalam cooking class pada pukul 14.30 WIB. (ro)
More Stories
Mampu Yakinkan Panelis, Mei Diunggulkan Jadi Rektor Unitomo
Wagub Emil, Tokoh-tokoh NU dan Muhammadiyah Hadir di Wisuda STIT Islamiyah KP Paron
FK UKWMS Melantik Dekan Baru