* Peringati Hari Listrik Nasional ke 69
Surabaya, KabarGress.Com – Dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional ke 69 (27 Oktober 2014), PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur serentak menggelar aksi bersih-bersih di makam pahlawan Wage Rudolf Supratman, yakni di kawasan Rangkah Kenjeran Surabaya. Aksi itu merupakan kepedulian jajaran/pegawai PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim dalam mengenang jasa-jasa pencipta lagu Indonesia Raya tersebut.
Deputi Manajemen, Komunikasi, dan Bina Lingkungan PT PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur, Pinto Raharjo, mengatakan aksi bersih-bersih makam yang dilakukan jajaran/pegawai PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim merupakan wujud kepedulian PT. PLN Distribusi Jatim pada pahlawan Indonesia. “Aksi bersih-bersih makam pahlawan dilakukan oleh jajaran/pegawai merupakan wujud penghormatan kami pada jasa pahlawan Indonesia yang telah berjasa pada negara ini. Kita bisa menghargai meraka dengan mengisi kemerdekaan dengan karya yang berguna,” terangnya, Jumat (14/10/2014).
Sementara itu, Genaral Manager PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim, IBG Mardawa, mengatakan selain aksi bersih-bersih makam pahlawan, jajaran/pegawai PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim juga melakukan aksi donar darah, senam pagi, kerja bakti di lingkungan Area PT. PLN Surabaya Selatan, jalan sehat, serta pemberian apresiasi kepada pegawai yang memasuki masa pensiun.
“Pekerjaan akan berat jika dilakukan sendiri tanpa bantuan. Negara Indonesia terkenal dengan gotong-royongnya. Maka dari itu, jika suatu pekerjaan dilakukan secara gotong-royong maka akan mudah nantinya,” tandas Mardawa.
Pria asal Bali ini berharap, peringatan Hari Listrik Nasional ke 69 menjadi momentum terbaik bagi jajaran maupun pegawai PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim dalam memajukan kelistrikan Indonesia. Selain itu pula, kinerja PLN terus diperbaiki untuk memuaskan pada pelanggan listrik Indonesia khususnya di Jatim.
“Kami berharap tahun ini kinerja PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim bisa diperbaiki agar pelanggan maupun masyarakat semakin puas. Selain itu pula, PT. PLN (Persero) Distribusi Jatim terus menggalakkan program “Anti Suap“ sebagai komitmen kami dalam menjalankan tugas sehari-hari,” imbuhnya. (ro)
Teks foto: Berbagai kegiatan jajaran PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur di dalam menyambut Hari Listrik Nasional ke 69.
More Stories
Civitas Akademika Universitas Dr. Soetomo, Beri Ucapan Bela Sungkawa Terhadap Korban Sriwijaya SJ182
MAS KELANA , MINTA PARA KADER HADIRI HUT KE -11 DI SEMARANG
PIPPA HADIR MEMBANTU MERECOVERY PELESTARIAN ALAM