22/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Gubernur Buka TDEJ 2014

Sidoarjo, KabarGress.com -​ Gubernur Jawa Timur, Dr. H. Soekarwo membuka kejuaraan Tour de East Java (TDEJ) 2014 di Perum Kahuripan Nirwana Village Sidoarjo, Sabtu (6/9). Dengan didampingi Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah, Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo tersebut secara resmi membuka kejuaraan balap sepeda internasional yang diikuti oleh 75 peserta dari 15 negara.

​Pakde Karwo mengatakan, dengan diselenggarakannya TDEJ akan membawa berbagai dampak positif. Diantaranya adalah meningkatkan geliat olah raga sekaligus menjadi ajang promosi bagi kultur, pariwisata dan kuliner Jatim kepada para peserta TDEJ dan wisatawan mancananegara, khususnya penggemar balap sepeda yang datang secara langsung untuk menyaksikan TDEJ.​

“Kejuaraan internasional semacam TDEJ ini dapat menumbuhkan semangat berolahraga dan pariwisata. Kami berharap, tidak hanya pemerintah semata yang mendukung acara ini, tetapi juga pihak swasta, khususnya perusahaan sepeda juga terus mendukung” katanya.​

TDEJ 2014 diikuti oleh 10 tim kontinental, yakni Tabriz Petrochemical Team (Iran), Pishgaman YAZD Pro Cycling Team (Iran), Trengganu Cycling Team (Malaysia), CCN Cycling Team (Brunei Darussalam), Asian Racing Team (Jepang), Tabriz Shahrdari Ranking (Iran), Team Gusto (Taiwan), Pegasus Continental Team (Indonesia), Malaysia National Team (Malaysia), Eddy Hollands (Australia).Sedangkan 5 tim lokal atau dalam negeri yakni Polygon Sweet Nice, Translibas Cycling Team (Sidoarjo), Kukar (Kutai Kartanegara), BRCC (Banyuwangi), dan KFC Bike Team.​

TDEJ 2014 meliputi 2 etape, pada etape pertama para pembalap akan menempuh rute sejauh 133,8 km dengan rutestart dari Perum Kahuripan Nirwana Village Sidoarjo, Jalan Pahlawan, Simpang Tiga Thamrin, Raya Buduran, Lingkar Timur, Raya Candi hingga Tanggulangin, Simpang Tiga Porong, Simpang Arteri Baru, Kecamatan Krembung, Simpang Tiga Krembung, Desa Telasih, Padangan, Mbulang, Raya Prambon, Tropodo, Krian, Raya Wonoayu, Raya Lebo, Sukodono, dan finish di Kahuripan Nirwana Village.​

Sedangkan etape kedua dilaksanakan pada Minggu (7/9) dengan menempuh jarak sejauh 130, 7 km dengan rute startdari Museum Trowulan Mojokerto. (Eri)