22/11/2023

Jadikan yang Terdepan

DR. H.AGUS DONO ANGGOTA DPRD JATIM , CALEG DPR RI DAPIL MALANG RAYA : BANTU BERIKAN MODAL KOPERASI UMKM SOKO GURU PEREKONOMIAN RAKYAT BISA EKSIS DAN BERGELIAT

KabarGress.com – Dr. H . Agus Dono tidak asing bagi warga kota Malang Raya. Pria yang akrab di sapa Gus Don ini Anggota DPRD Provinsi Jatim Selama 3 Periode dari Partai Demokrat ,Dapil Malang Raya. Selama tiga periode bertug as di DPRD Provinsi Jatim menjadi wakil rakyat Malang Raya kontribusi untuk kontituennya cukup nyata.

Sukses mendedikasikan diri untuk masyarakat Malang Raya Gus Don ditugasi Partai Demokrat nyaleg DPR RI. Sebagai politisi senior Demokrat yang mengemban amanat rakyat Gus Don pun menerima mandat Parta Demokrat Nyaleg DPR RI No. 2 Dapil Malang Raya

. ” Saya ditugasi Nyaleg DPR RI Dapil Malang Raya ,” Ujar Agus Dono , kepada awak media , di hall Universitas Wijaya Kusuma Surabaya ( UWKS) Rabu , (22/11/2023)

Naiknya Gus Don sebagai Caleg DPR RI direspon positif oleh para kontituennya yang tersebar di Kota Batu ,Kota Malang dan Kabupaten Malang. Respon positif warga kota Malang Raya ini tentunya tak dapat dilepaskan rekam jejak Gus Don , yang selama 15 tahun bertugas menjadi wakil rakyat .

Jejak pengabdiannya selama di DPRD Jatim terekam kuat dalam benak dan hati para konstituennya. Program dan regulasi berupa Peraturan Daerah yang dibuat bersama Eksekutif berpihak pada rakyat. Dan program²nya telah terbukti dirasakan warga Malang Raya. Karena itu di Dapilnya suport full ketika Gus Don nyaleg DPR RI.

Menguatnya dukungan publik tersebut tergambar dalam beberapa hasil survei dilakukan Lembaga Survei. Sosok Anggota DPRD Jatim yang juga seorang Dosen Pengajar ilmu Hukum UWKS elektabilitas cukup tinggi. Ini sebuah bukti Gus Don punya relasi cukup kuat ditengah masyarakat ,utamanya para konstituennya.

Program nyatanya yang telah dirasakan kontituenya meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dengan memberikan stimulan bagi UMKM . Dengan harapan ekonomi di kalangan masyarakat supaya bertumbuh mendirikan Koperasi UMKM .

” Saya kira UMKM koperasi bagian daripada solusi . Dan UMKM kita harus menyadari bahwa soko guru perekonomian adalah koperasi ,” imbuhnya

Pasalnya fakta di lapangan i koperasi saat ini masih belum memberikan ruang yang cukup besar terutama sektor permodalan . Lantaran pemerintah lebih banyak fokus konglomerasi. Dan menurutnya program pemerintah lebih banyak ke infrastruktur .

Pemerintah memang belum merasa happy bersama koperasi. Sebab koperasi dinilai belum memberikan kontribusi terbesar pembayaran pajak . Koperasi pembayar nomor 2 , setelah konglomerat . Menurutnya koperasi sebagai Soko guru perekonomian rakyat idealnya harus terus didorong dan pemerintah keberpihakannya untuk tumbuh kembang seharusnya lebih konkret .

” Ini menjadi PR saya. Bila pileg besuk menang dan saya bertugas di Senayan masalah permodalan yang dihadapi UMKM dan koperasi menjadi atensi saya ,” tegas DR. Agus Dono seraya menambahkan tiga koperasi yang didirikan saat ini anggotanya lebih dari seribu orang pelaku UMKM. (Ery)