23/11/2024

Jadikan yang Terdepan

PLN Berhasil Listriki Desa Alas Bayur Situbondo

Surabaya, KabarGRESS.com – PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Distribusi Jatim terus meningkatkan layanan, khususnya meningkatkan rasio elektrifikasi daerah-daerah terpencil, dan kondisi wilayah yang sulit dijangkau.

 

Kali ini PLN berhasil menerangi Desa Alas Bayur, Kecamatan Melandingan, Kabupaten Situbondo. “Akhirnya pertengawan Agustus lalu, desa yang dihuni sebanyak 300 Kepala Keluarga tersebut bisa menikmati listrik,” ungkap Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PT PLN Distribusi Jatim, Pinto Raharjo, Senin (10/9/2018).

 

Ia mengakui, pihaknya akan terus meningkatkan rasio elektrifikasi daerah-daerah terpencil. “Memang benar. Namun demikian, kewajiban kami untuk meningkatkan rasio elektrifikasi,” tandasnya.

 

Menurut Pinto, kondisi wilayah Desa Alas Bayur merupakan wilayah yang terisolir. PLN membutuhkan waktu yang tidak sebentar, juga membutuhkan usaha yang tidak mudah, untuk bisa membawa infrastruktur kelistrikan.

 

“Bahkan kendaraan tidak bisa masuk, maka kita menggotong beramai-ramai sarana dan prasarana peralatan kelistrikan itu,” terangnya.

 

“Kita menggotong ramai-ramai, gotong tiang beton, terus digelundungkan, bawa kabel, ya seperti itu memang,” imbuh Pinto.

 

Sementara itu, PLN Distribusi Jatim mentargetkan rasio elektrifikasi di Provinsi paling timur Pulau Jawa ini mencapai 100 persen pada tahun 2019. (ro)