Sidoarjo , Kabargress.com – Jajaran Partai Hanura Kabupaten Sidoarjo ” Guyub “, temu bareng KSB PAC ,sekabupaten Sidoarjo, bertempat dikediaman Ketua PAC Kecamatan Tulangan , Minggu 30 April 2017, lewat acara arisan rutin.
Ketua DPC Haji Dondik Agung Subroto ( Abadont ), Sekretaris DPC Mohamad Nurhadi, Bendahara DPC yang juga Calon Legislatif Abdul Qodir, Kordapil I Hery Suedy, hadir dalam arisan rutin bulanan PAC.
Pertemuan PAC sekabupaten ini dimaksudkan memelihara kebersamaan antar pengurus dan kader ,untuk berjuang bersama – sama menggapai satu tujuan membesarkan kelembagaan Partai Hanura solid, kuat serta mengakar dimasyarakat.
Untuk militansi perjuangan para pengurus bersama seluruh kader disemua tingkatan terus dipelihara, agar semakin rekat, kuat . Pertemuan demi pertemuan dilakukan, konsolidasi makin di kristalkan, mewujudkan Partai Hanura Kabupaten Sidoarjo, yang besar ditengah rakyat.
Terjalinnya soliditas seluruh kader ini pastilah tak dapat dinafikan piawainya duet kepemimpinan Haji Dondik Agung Subroto dan Mohammad Nurhadi. Ketua dan Sekretaris ini didalam sunyi terus bekerja memperkuat kelembagaan Partai disemua level dan tingkatan, dibarengi pemiliharaan yang terus menerus. Berkat kekompakan duet Haji Dondik Agung Subroto – Mohammad Nurhadi, Partai Hanura Sidoarjo kian makin solid.
” Nek awakdewe guyub, Partai menjadi kuat. Kalau PACnya kuat, DPCnya kuat InsyaAllah dalam dua tahun kedepan, saat pileg 2019 Partai Hanura Sidoarjo bakal menang besar,” cetus Manap Ketua PAC Kecamatan Balongbendo. Untuk itu Manap mengajak semua PAC tetap rukun, guyub ,solid dan bersatu, membesarkan Partai Hanura yang dicintai masyarakat.
Temu rutin arisan PAC ini juga dibahas pelaksanaan program pemberdayaan kader pengurus Partai melalui penjualan token listrik, pulsa handphone, dan penjualan daging sapi super frozen menghadapi Puasa Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1-2 Syawal 143 H / 2017
Kesempatan temu rutin seluruh PAC kali ini dimanfaatkan Ketua DPC Haji Dondik Agung Subroto , meneguhkan kembali pelaksanaan program Partai , sebagai media dalam berjuang membesarkan Partai ditengah masyarakat.
” Saya mengapresiasi ide kreatif rekan rekan pengurus PAC. Temu arisan ini merupakan bentuk sambung rasa , menyambut 2019. Oleh karena itu acara seperti ini tidak boleh berhenti ,” pesannya.
Terkait program BPJS naker untuk PAC dan Ranting, menurut Abadont sudah selesai. ” Nanti bisa ditindaklanjuti oleh Pak Sekretaris ,” ujar Abadont. Petinggi Partai Hanura Sidoarjo ini juga menginformasikan kepada PAC bahwa sekarang DPC punya kantor Baru cukup strategis di Jantung Kota.
Dalam rangka optimalisasi membangun Partai, Abadont meminta semua PAC melaksanakan kerja berpolitik ,serta meng – eksekusi program Partai. ” Acara paling dekat yang bisa dijalankan adalah penjualan daging sapi frozen menjelang puasa ramadan dan Hari Raya Idul Fitri ,” imbuh Abadont.
Tujuan program Partai Hanura, seperti sembako gratis / murah , PPOB, daging super frozen, bus gratis untuk masyarakat ini tujuan Partai adalah mencetak kader Partai menjadi tokoh dimasyarkat. ” Untuk itu semua Kader Pengurus dapat maksimal manfaatkan program sembako, token listrik, pulsa handphone , bus gratis dimasyarakat ,termasuk senam sehat Srikandi Hanura hendaknya mampu di eksekusi lebih optimal ,” imbuhnya.
Sementara untuk menguatkan kinerja Partai sampai pada sasaran sebagaimana optimalisasi Program Partai, Sekretaris Mohammad Nurhadi ,mengatakan hasil diskusi KSB telah ditemukan rumus 5 M. Apa itu 5 M ?.
” 5 M masih akan kita bahas bersama detailnya, nanti sekitar tanggal 13 – 14 Mei, besuk ,” kata Mohammad Nurhadi didepan audent. Tetapi terkait 5 M , pertama adalah mesin politik, dengan mesin politik dikenalkan. Setelah dikenalkan dan menyintai Hanura telah dilakukan. ,” Setelah rakyat menyintai Hanura baru kita bicara soal target kata Mohammad Nurhadi.
0leh karena itu tiap PAC yang belum meng – administrasikan Ranting segera melengkapinya. Hal ini sangat penting bagi Partai, dalam menghadapi Pilgub 2018 dan Pileg 2019. (hery)
More Stories
Hadirkan Inovasi Teknologi Terkini, PLN Nusantara Power Pamerkan Langkah Nyata Dorong Transisi Energi di Indonesia
Pj Gubernur Adhy Resmikan Gedung Sekber PHDI dan Lembaga Keagamaan Hindu Jatim
Pemerintah Resmi Umumkan Pilkada Serentak 27 November Libur Nasional