Kuta, 5 April 2017, KabarGRESS.com – Makan malam merupakan kegiatan yang dapat dijadikan sebagai moment menyantap hidangan yang paling menyenangkan. Makan malam umumnya tidak terikat waktu karena biasa di nikmati setelah jam kerja, makan malam pun memiliki lebih banyak pilihan karenanya.
Makan malam dikenal sebagai “musuh” bagi orang yang sedang diet. Namun tanpa disadari, menghindari makan malam justru buruk bagi kesehatan. Sebaliknya, makan malam dengan porsi yang cukup dapat memberikan manfaat baik bagi kesehatan.
Beberapa contoh manfaat kesehatan yang di dapat dengan mengkonsumsi makanan pada malam hari adalah mengendalikan rasa lapar. Tak hanya itu, mengkonsumsi protein pada malam hari justru membantu diet karena tidak semua lemak akan diserap oleh tubuh karena tubuh sedang dalam “resting mode” atau beristirahat. Disisi lain, makan malam juga dapat mengontrol tingginya asam lambung.
Selain berbagai manfaat disisi kesehatan, ada keuntungan lain dari mengkonsumsi makan malam. Makan malam bersama keluarga atau kerabat dapat mempererat sebuah hubungan. Tak hanya itu, mengkonsumsi makanan diluar seperti makan di restaurant dapat memberikan perasaan bahagia dan excitement untuk mencoba hal baru.
Hal ini yang mendasari hotel yang terletak di Jalan Kartika Plaza Kuta, Bali Rani Hotel, untuk memperbaharui semua menu makan malamnya. “Setiap beberapa periode kami selalu membuat kreasi menu baru agar tamu-tamu kami tidak merasa bosan dan menemukan sesuatu yang baru setiap kali datang” ujar Made Swendra, Food & Beverage Manager Brasserie Restaurant – Bali Rani Hotel.
Menu-menu yang dikeluarkan adalah masakan yang berasal dari berbagai belahan dunia seperti, Sanuki Udon, Vietnamese Noodle Soup, Tuna Tataki, Apple Samosa, Musselino de Crème, serta kreasi berdasarkan masakan khas dari beberapa Negara lain. Untuk menu lokal, Brasserie Restaurant ini mengandalkan sensasi rasa lokal seperti Nasi Goreng Rendang, Nasi Goreng Asam Pedas, Mie Garing, dan banyak lainnya. Anda tertarik untuk mencoba? (ro)
More Stories
Hadirkan Inovasi Teknologi Terkini, PLN Nusantara Power Pamerkan Langkah Nyata Dorong Transisi Energi di Indonesia
Pj Gubernur Adhy Resmikan Gedung Sekber PHDI dan Lembaga Keagamaan Hindu Jatim
Pemerintah Resmi Umumkan Pilkada Serentak 27 November Libur Nasional