19/04/2024

Jadikan yang Terdepan

Datascrip Berikan Apresiasi Kepada 40 Desainer Interior

JpegJakarta, KabarGress.Com – Sebagai wujud apresiasi kepada desainer interior atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik, pt. Datascrip memberikan plakat penghargaan kepada 40 desainer interior. Datascrip sebagai the one stop business solution amat memahami peran desainer dalam perkembangan industri desain interior di Indonesia.

Seiring bertumbuhnya gedung perkantoran di kota-kota besar. penataan ruang dan penempatan produk interior yang ada didalamnya harus didesain sedemikian rupa sehingga menjadi ruangan kerja yang efisien, efektif serta nyaman.

Salah satu solusi yang diberikan Datascrip yaitu Office Design, Space Management and Filing System. Berbagai produk furnitur kantor berkualitas tinggi tersedia, mulai dari kursi, meja, hingga lemari penyimpan data. Pemilihan produk tersebut tentunya harus dirancang sedemikian rupa agar tepat secara estetika maupun fungsinya. Di sinilah peran desainer interior sebagai otak penata ruang kerja.

“Datascrip yang tahun ini menginjak umur yang ke-46 telah banyak bekerjasama dengan berbagai mitra, termasuk desainer interior. Sebagai salah satu wujud apresiasi Datascrip memberikan plakat penghargaan kepada 40 desainer. Kami harap kerjasama yang telah terjalin dengan baik akan terus dan semakin berkembang bersama,” kata Zaky Makarim – Division Manager pt. Datascrip. (ro)

Teks foto: Salah satu desainer, Ir. Zainal Abidin, HDII – Direktur PT Asri Desindo Intimedia (ADI) dan rekan saat menerima plakat penghargaan dari Datascrip di kantor PT ADI (23/2).