25/04/2024

Jadikan yang Terdepan

Semarakkan PON Remaja, Gus Ipul Rangkul Slank

Semarakkan PON Remaja, Gus Ipul Rangkul SlankSidoarjo, KabarGress.com – Pekan Olah Raga Nasional (PON) Remaja baru pertama kali diselenggarakan. Sebagai rasa syukur akan pelaksanaan PON Remaja, Jatim menghadirkan Grup Band Slank untuk memeriahkan acara penutupan PON Remaja ke I di Gelora Delta Sidoarjo, Kab. Sidoarjo besok Senin, (15/14). Hal tersebut disampaikan Wagub Jatim, Drs. H. Saifullah Yusuf saat Press Conference Closing Ceremony PON Remaja I di pressroom Gelora Delta Sidoarjo, Kab. Sidoaro, Minggu (14/12).

Menurutnya, dengan merangkul Slank sebagai salah satu pengisi acara pada closing ceremony PON Remaja I dikarenakan band tersebut mewakili suara anak muda yang ada di seluruh penjuru tanah air, khususnya di Jatim.

Slank, dianggap mampu menarik daya minat anak muda untuk menghadiri closing ceremony tersebut. Dengan hadirnya masyarakat khususnya anak muda pada acara tersebut, membantu KONI dalam mempromosikan ajang PON Remaja. “ Dengan begitu, akan timbul keinginan anak muda untuk menjadi atlet yang bisa memperkuat provinsinya dan negaranya nanti, “ jelasnya.

Ia mengatakan, promosi PON Remaja cukup penting. Semua pihak khususnya penggelut olahraga dan pemerintah daerah serta merta untuk mengenalkan PON Remaja kepada masyarakat.”Salah satunya membuat semua lapisan masyarakat merasa bahwa PON Remaja adalah milik bersama. Salah satun caranya yakni dengan menghadirkan beberapa band ternama, sehingga memancing kehadiran masyarakat,” tegas Gus Ipul.

Wagub Jatim itu menambahkan, closing ceremony PON Remaja I nanti akan dimeriahkan beberapa artis ibu kota. Selain Sank, juga ada Kikan Cokelat dan juga dimeriahkan pesta kembang api. “Selain itu, tidak dikenakan biaya untuk masuknya, alias gratis,” tambahnya.

KONI bekerja sama dengan aparat keamanan dalam pelaksanaan closing ceremony PON Remaja I, yakni melibatkan TNI dan POLRI. Sekitar seribu aparat akan diterjukan dalam acara ini untuk mengamankan pelaksanaannya.”Penonton akan diperiksa terlebih dahulu sebelum masuk lapangan. Barang-barang yang dilarang seperti bamboo dan senjata tajam tidak diperbolehkan untuk dibawa,” katanya. (hery)