23/11/2024

Jadikan yang Terdepan

Pansus Tatib DPRD Surabaya Gelar Rapat Terakhir

Pansus Tatib DPRD Surabaya Gelar Rapat TerakhirSurabaya, KabarGress.Com – Tidak ingin dituding mengulur-ulur waktu pembahasan, Pansus Tatib DPRD Surabaya berusaha menyelesaikan rapat pembahasan akhir terkait revisi Gubernur dan sejumlah usulan Pemkot Surabaya hari ini, sehingga rapat paripurna pengesahannya bisa terlaksana besok hari Jum’at (24/10/14).

Seperti yang diberitakan media ini sebelumnya bahwa karena tidak tercantum dalam PP no 16 tahun 2010, system paket untuk pemilihan pimpinan Komisi di DPRD Surabaya akhirnya kandas setelah dicoret dalam revisi rancangan draft Tatib Gubernur yang turun hari ini.

“Rapat paripurna pengesahan tatib sudah terjadwal yakni besok, untuk itu kami harus menyelesaikan rapat pembahasannya hari ini terkait revisi Gubernur dan beberapa usulan dari pemkot Surabaya utamanya terkait skema pembahasan APBD,” ujar Adi Sutarwijono (Awi) Ketua Pansus Tatib DPRD Surabaya.(23/10/2014).

Sesuai dengan perkiraan hari kalender, Lanjut Awi, kami masih sangat optimis bahwa pembahasan APBD tidak terlambat, karena pembentukan alat kelengkapan seperti pimpinan komisi, banleg dan BK mengacu kepada tatib lama, sehingga kemungkinan besar selesai dalam satu hari yakni Senin (27/10/14).

“Dengan demikian target pengesahan RAPBD yang kami jadikan sebagai hadiah untuk Pemkot di hari Pahlawan bisa terrealisasi,” optimisnya.

Tidak hanya itu, untuk lebih memperlancar pembahasan RAPBD, Awi mengatakan jika tidak akan ada jadwal kunjungan kerja (kunker), sebagai implementasi semangat kerja dewan dalam menuntaskan kepentingan rakyat yakni APBD.

Ditanya soal ruang rapat paripurna yang masih dalam kondisi renovasi, Awi mengatakan jika rapat paripurna bisa diselenggarakan dimana saja, asal mendapatkan restu dari pimpinan dewan.

“rencananya meminjam ruangan pemkot di Balai Kota, dan hal ini tidak menjadi masalah karena karena sudah seijin pimpinan dewan dan kondisinya memang tidak mungkin bisa diselenggarakan di gedung DPRD sini,” jelas Awi. (tu)