Surabaya, KabarGress.Com – Bank Indonesia Kantor Perwakilan IV Jawa Timur mewanti-wanti masyarakat agar tidak menukarkan uang baru pecahan kecil di sembarang tempat. “Menghadapi hari raya Idul Fitri, seperti tahun-tahun sebelumnya Bank Indonesia telah menjalin kerjasama dengan bank pemerintah maupun swasta untuk melayani permintaan penukaran uang pecahan kecil,” tandas Kepala Kantor Perwakilan IV Bank Indonesia Jawa Timur, Dwi Pranoto, saat berkesempatan menggelar buka bersama dengan awak media di Surabaya, Jumat (18/7/2014).
Seperti diketahui, sudah menjadi tradisi di masyarakat kita jika pada saat Hari Raya tiba para orangtua memberikan lembaran uang baru kepada anak-anak kecil. Salah satu alasan diambilnya langkah menjalin kerjasama dengan bank pemerintah dan swasta, yakni untuk mencegah peredaran uang palsu di masyarakat. “Sebab tanpa disadari seringkali diantara uang yang ditukar tersebut oleh oknum tidak bertanggungjawab diselipi dengan uang palsu,” ujarnya.
Sosialisasi akan terus digencarkan supaya masyakat sadar pentingnya menukarkan uang pada bank dan tidak menukarkannya di sembarang tempat. (ro)
More Stories
East Java Tourism Award, Ukir Prestasi Ditengah Pandemi
Kolaborasi Q5 Steak n Bowl – Tahta Makarim, Hadirkan Menu Segala Umur
LBM Wirausaha Indonesia Adakan Kunjungan Kerjasama Dengan Lentera Digital Nusantara dan Ketua DPRD Pacitan