08/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Emilia Contessa: Tegakkan Persatuan di Tengah Keberagaman

Jember, KabarGRESS.com – Menyikapi maraknya isu dan perang medsos yang mengarah pada bentuk intoleransi antar anak bangsa maupun adanya potensi konflik horizontal di kalangan masyarakat sebagai dampak pelaksanaan Pemilu tahun 2019, Emilia Contessa berharap agar Pemerintah Daerah beserta para pemuka agama maupun para tokoh masyarakat dapat bekerjasama untuk meredam potensi konflik dan dapat menciptakan kondisi yang aman dan terkendali.

“Kita semua harus sepakat bahwa pada kondisi yang aman dan tanpa konflik, masyarakat pasti akan merasa nyaman untuk beraktifitas, iklim investasi dan geliat perekonomian dapat berjalan tanpa kendala sehingga rasa aman maupun kegiatan lainnya akan tetap terselenggara dengan baik,” kata Emilia Contessa dalam kegiatan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di hadapan ratusan undangan yang memenuhi ruangan balai Desa Balung Kulon, Kamis (17/1/2019).

Emilia yang didampingi oleh narasumber pendamping, beberapa staf di daerah serta Kades Balung Kulon, Samsul Hadi, memaparkan bahwa kegiatan sosialisasi seperti ini harus senantiasa dilaksanakan karena sudah menjadi kewajiban para anggota MPR RI, dengan kegiatan ini maka para anggota diharuskan kembali ke daerah pemilihannya, bersilaturrahmi dan secara langsung dapat mendengar informasi maupun aspirasi dari masyarakat.

Edy Wicaksono, SP, yang tampil sebagai narasumber pendamping lebih menitikberatkan betapa pentingnya persatuan ditengah keberagaman. “Pancasila adalah dasar bagi tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia, inti dari Pancasila merupakan cita-cita luhur para pendiri bangsa, yaitu terwujudnya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, karenanya, jangan pernah berhenti untuk mengamalkan nilai-nilai Pancasila, jangan enggan untuk merawat persatuan, karena dengan kokohnya persatuan itu, maka selamanya kita akan tetap tegak sebagai sebuah bangsa yang besar,” tandasnya. (Bo)