08/01/2023

Jadikan yang Terdepan

R. EDI RACHMAT, SE,MM ; HANURA KUATI JARINGAN MENANGKAN PILEG

Prigen , KabarGress.com – Hanura kota Surabaya punya tekad kuat menang besar pileg 2019 mendatang. Penegasan itu disampaikan R. Edi Rachmat , SE, MM, Ketua DPC Hanura Kota Surabaya usai pimpin rapat pembekalan caleg di Tretes, Sabtu malam Minggu (22/9/2018).

Kepada semua caleg Edi menekankan kerja keras memperkuat jaringan . Para caleg ditekankan bekerja lewat jaringan. Sebab dengan memiliki jaringan yang kuat potensi kemenangan akan semakin besar.

Selain jaringan, Ketua DPC Hanura Surabaya ini juga meminta Segmentasi wilayah di mapping .

” Selain memperkuat jaringan , kalau pingin mendapat suara dukungan yang signifikan dan memenangkan hubungan masyarakat yang terus di bina ,” pinta Edi Rachmat.

Kang Edi demikian Ketua Hanura Kota Surabaya ini akrab disapa lebih lanjut mengingatkan para caleg agar terus bergerak, merebut dukungan publik di dapilnya.

” Setiap caleg harus bekerja dan mendapatkan suara yang banyak , signifikan , supaya bisa lolos dan menang pileg ,” pesan kang Edi.

Cara maupun strategi untuk meraih simpati, empati dan kepercayaan masyarakat diserahkan pada masing – masing caleg.

Yang pasti tegas kang Edi semua caleg harus tetap banyak turun ke masyarakat. Sapa masyarakat, bersosialisasi diri , serta serap aspirasi masyarakat.

Membangun kedekatan hubungan personal caleg merupakan Interaksi politik yang mesti terus diperkuat. Yang tak kalah pentingnya untuk merebut kepercayaan masyarakat para caleg itu harus tetap kompak.

” Sedangkan terkait memperkut saksi di TPS nanti akan di atur oleh DPC. Tugas caleg adalah melakukan penguatan relasi maupun jaringan ,” tandas kang Edi, sembari menambahkan bagi caleg yang mampu mendulang suara banyak ,namun tidak menang pileg nanti tetap akan mendapat kompensasi. ( hery)