09/01/2023

Jadikan yang Terdepan

DPD KUMPULKAN DPC RAKOR PENEMPATAN CALEG PARTAI HANURA

Surabaya, KabarGress.com – DPD Partai Hanura kumpulkan DPC 38 Kabupaten , Kota, di hotel Amaries , Selasa (15/5/2018). Mas Kelana Aprilianto, SE , Ketua DPD Partai Hanura Jatim menerangkan rakor untuk pemantapan dan penempatan Caleg di semua Dapil.

” Rapat pemantapan pencalegan dan penempatan caleg , ” kata Mas Kelana, di Amaries hotel, Selasa sore ( 15/5/2018).

Rakor pemantapan caleg dapat atensi Ketum DPP Oesman Sapta Odang ( Oso), dia menyempatkan mampir ke DPD jalan Citandui, sebelum akhirnya pulang ke Jakarta.

Mas Kelana mengungkapkan rasa terimakasihnua kepada DPC, sebab ditengah kesibukannya menyambut puasa ramadhan 1439 H. Ia menerangkan bahwa sedianya Kapolda Jatim akan hadir ,namun karena ada peristiwa bom kunjungan ke DPD di tunda.

Selanjutnya, rakor melanjutkan proses pencalegkan yang telah di buka, setelah dilakukan evaluasi ternyata untuk pencalegkan partai Hanura masih belum maksimal. ” Hal itu sebagaimana kita ketaui bersama ada dinamika yang terjadi di internal partai kita ,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini Mas Kelana tetap minta semua kader dan pengurus tetap optimis. Mas Kelana bersama semua kader yang hadir untuk ” yel yel yel” BANGKIT JAYA MENANG !!! .

Berdasar hasil rakernas Riau bahwa Partai Hanura kepemimpinan Oso -Hery Lotung Siregar yang berhak mengikuti pemilu. ” Untuk diketaui bahwa Partai Hanura yang mendaftar ke KPU ialah di bawah kepemimpinan Oso – Hery Lotung,” urainya.

Terkait masalah dinamika internal hasil rakernas Partai Hanura telah melahirkan Mahkamah Partai. Dan semua ujian di selesaikan nantinya melalui Mahkamah Partai.

Namun demikian, secara kelembagaan kader dan pengurus harus tetap solid dan pompa semangat kerja partai yang tinggi,” Marilah mimpi mimpi kita wujudkan bersama. Melalui momen pilkada ini kita solidkan barisan untuk pemenangan pemilu legislatif yang akan datang, ” ajaknya. ( hery)

Galeri foto :