09/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Archipelago International Merayakan Pembukaan Hotel Keduanya di Madiun – Jawa Timur

Madiun, 10 Januari 2018, KabarGRESS.com – Archipelago International, perusahaan manajemen hotel terbesar di Indonesia, hari ini mengumumkan pembukaan favehotel Madiun di Jawa Timur untuk mengakomodasi pertumbuhan wisatawan. Archipelago International secara terus-menerus berada selangkah di depan dari tren pasar, dan Aston Madiun telah menjadi kisah sukses lainnya untuk manajemen perusahaan ini sejak perkenalan mereka ke wilayah ini 3 tahun lalu.

“Sebagaimana bisnis semakin melonjak di Surabaya, kebutuhan akan akomodasi hotel yang lebih baik semakin bertumbuh. Tim pengembangan Archipelago International telah memprediksi tren pertumbuhan pasar akan kualitas pelayanan yang lebih baik dan memperhitungkan pertambahan nilai kesuksesan untuk pemilik-pemilik hotel,”ujar Winston Hanes, Director of Operations at Archipelago International.

Aston Madiun dan favehotel Madiun, keduanya memiliki lokasi yang strategis, tepat di jalur utama menuju Surabaya. Kedua hotel ini menawarkan profesional bisnis dan wisatawan sebuah kualitas dan kenyamanan dengan harga yang terjangkau.

favehotel Madiun menyediakan 60 Kamar Superior dengan konsep Fun, Fresh, and Friendly. Didesain secara modern dengan ciri khas warna favehotel, kamar yang trendi, para tamu dapat menikmati internet berkecepatan tinggi – cukup cepat untuk semua sarana digital, kamar mandi pribadi, sandal, perlengkapan kamar mandi, dan perlengkapan dalam kamar yang termasuk televisi layar datar, siaran TV kabel, mesin pembuat teh dan kopi, serta pelayanan pelanggan dengan penuh keramahan.

Tetap terhubung dan terimalah harga istimewa sepanjang tahun dengan Archipelago Membership pada aplikasi mobile. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website www.archipelagointernational.com.

Tentang Archipelago International
Saat ini, manajemen hotel dengan pertumbuhan tercepat, Archipelago International, telah memiliki portofolio terbesar di Indonesia dengan lebih dari 130 hotel (17,000 kamar) dan 100 properti baru yang sedang dalam pengembangan di seluruh Indonesia, Karibia, Filipina, dan Malaysia. Merek-mereknya yaitu Nomad Hostels, favehotel, Hotel NEO, Quest Hotel, HARPER, ASTON, The Alana, dan Kamuela. Jajaran hotel dari vila yang teramat sangat mewah hingga hotel dengan pelayanan-terpilih, dan hotel dari kelas ekonomi ke pelayanan apartemen dan tempat tinggal. (ro)