10/01/2023

Jadikan yang Terdepan

PLN Dist Jatim Gratiskan Penyambungan Listrik 497 KK di Bondowoso

Bondowoso, KabarGRESS.com – Bupati Bondowoso, Jawa Timur, Amin Said Husni, secara simbolis menyerahkan bantuan Sambungan Rumah – Instalasi Rumah (SR-IR) bagi 497 kepala keluarga kurang mampu, di Bondowoso, Selasa (19/9/2017). Penyerahan bantuan program SR-IR yang dilaksanakan di Desa Sukorejo Kecamatan Sumberwringin ini sekaligus menandatangani perjanjian kerja sama Peningkatan Rasio Elektrifikasi di Kabupaten Bondowoso antara PT PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur bersama Pemerintah Daerah Bondowoso.

“Saya merasa bahagia dan berharap saudara sekalian juga bahagia. Kebahagian saya itu adalah ketika bisa memberikan bantuan listrik gratis kepada keluarga kurang mampu seperti sekarang ini,” kata Bupati mengawali sambutannya.

Bupati berkomitmen, sebelum masa kepemimpinannya berakhir pada September 2018, 90 persen masyarakat Bondowoso sudah bisa memperoleh fasilitas listrik, dimana saat ini penerima fasilitas listrik di Bondowoso mencapai 74 persen. “Kalau harapan sih 100 persen, karena sangat banyaknya masyarakat yang belum memiliki listrik dan terbatasnya masa jabatan saya, target saya maksimalkan 90 persen,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPRD Bondowoso, Ahmad Dafir yang juga hadir dalam acara tersebut meminta kepada masyarakat untuk mempergunakan sebaik mungkin aliran listrik yang dalam waktu dekat akan dinikmatinya. “Saya minta janji masyarakat Sukorejo ini dipenuhi, katanya kalau sudah teraliri listrik akan rajin berjamaah dan tadarus di masjid,” ujarnya.

Ia mengemukakan, sebagai abdi dan wakil dari masyarakat, Dewan bertugas untuk menerima, menampung dan mewujudkan usulan masyarakat, khususnya terkait ribuan kepala keluarga kurang mampu yang masih belum memiliki listrik sendiri. “PLN siap-siap, karena dalam waktu dekat kita akan mengusulkan 3.700 pelanggan yang akan disubsidi karena tercatat sebagai keluarga kurang mampu,” tukasnya.

Sedangkan Manajer PT PLN Persero Distribusi Jawa Timur, Area Situbondo, Samuji, mengatakan sebanyak 497 kepala keluarga 214 diantaranya merupakan bagian dari program percepatan listrik desa yang PT PLN Persero Distribusi Jawa Timur. “214 kepala keluarga yang ada di Desa Sukorejo ini masuk dalam program listrik desa yang menjadi program kami, dan kita sinergikan dengan pemerintah daerah Bondowoso,” tandasnya.

Ia memastikan, aliran listrik di Desa Sukorejo sebanyak 214 kepala keluarga tersebut akhir bulan ini sudah bisa dinikmati warga. PT PLN Persero Distribusi Jatim mencatat ada 122 dusun di Bondowoso yang belum memiliki listrik. Samuji mentargetkan akhir 2019 seluruh dusun tersebut sudah mendapatkan fasilitas listrik.

“Pemetaan yang kami lakukan ada 122 dusun di Bondowoso yang masih belum punya listrik, dengan adanya program pemkab Bondowoso ini membantu kerja PLN untuk mempercepat penuntasan program listrik desa,” pungkasnya. (ro)