12/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Ciputra Waterpark Gelar Pameran Foto Trio Harmoni

Photo Exhibition Kota Dunia by Trio HarmoniSurabaya, KabarGress.Com – Dalam rangka menyambut musim liburan sekolah, natal dan tahun baru, Ciputra Waterpark mempersembahkan hiburan menarik yakni konsep baru Artainment yang mengusung penggabungan unsur seni dan hiburan ke dalam satu wadah, mulai 19 Desember 2015 hingga 3 Januari  2016.

Untuk pertama kalinya Ciputra Waterpark Surabaya menyajikan pameran fotografi dari 3 fotografer profesional yang menamakan diri “Trio Harmoni” (D. Agung Kiprismandoyo – Associate Direktur Citraland Surabaya, Beky Subechi – fotografer senior Jawa Pos dan Mamuk Ismuntoro – fotografer profesional), berlokasi di Sinbad Art Gallery, area lounge.

“Lewat pameran fotografi ini, pengunjung dihibur dengan menikmati beberapa sudut kota dunia yang juga dapat memberikan penambahan wawasan. Pengunjung juga dapat menambah pengetahuan lewat buku-buku yang dipinjamkan di area pameran fotografi tersebut,” jelas Sales Marketing Ciputra Waterpark Surabaya, Indra, saat konferensi pers, Minggu (20/12/2015).

JpegPameran fotografi ini sekaligus sebagai awal digunakannya Sinbad Art Gallery untuk menggelar kegiatan seni lainnya. Ke depan gallery seluas 40 meter persegi ini akan dapat digunakan sebagai aktualisasi para seniman Surabaya maupun kota-kota lainnya.

Fotografi tampaknya tak sekedar soal menekan tombol rana dan menjadikan momentum menjadi sejarah. Fotografi telah menjadi dialog yang tetap hangat dan aktual dalam setiap perjumpaan. Trio Harmoni telah berdialog dalam banyak hal. Tentu saja fotografi yang menjadi topik utama dalam setiap perjumpaan kecil di tengah kesibukan.

Saat menyusuri jalanan di Sidney, Paris, Wina, Angkor, atau Singapura, Agung Krisprimandoyo tak ingin kehilangan waktu dan terlupa suasana kota-kota dunia tersebut.

JpegDi belahan lain bumi, Beky Subechi menyelami dengan tenang keriuhan kota suci Mekkah dan Madinah. Jiwa profesional sebagai fotografer mendorongnya untuk mereka momentum itu dengan jepretan kamera.

Sementara itu, Mamuk Ismuntoro menyajikan hasil bidikan kamera terkait jejak kota pahlawan Surabaya sejak 2006 silam. Jalanan sempit kampung Kalimas Udik berhasil disimpan lewat perjalanan pemotretannya.

“Area publik sudah saatnya menjadi lahan serangan seni. Masyarakat awam harus ikut menikmati karya seni seperti ini. Jadi tidak melulu suatu pameran karya seni berada di tempat eksklusif seperti selama ini berlaku,” ujarnya.

Ditambahkan, masyarakat boleh mengoleksi karya foto yang dipamerkan. “Hasilnya akan kita donasikan kepada saudara-saudara yang berada di Liponsos Keputih Sukolilo Surabaya,” imbuhnya. (ro)

Teks foto: Konferensi pers dan foto-foto yang dipamerkan.