10/01/2023

Jadikan yang Terdepan

Indosat Semakin Pertahankan Pasar Pelanggan Komunitas

Para anggota ICITY yang memeriahkan ulang tahun komunitasnya ke 2, di Indosat Kayoon, Surabaya. (foto: http://cakwigi.blogdetik.com/)
Para anggota ICITY yang memeriahkan ulang tahun komunitasnya ke 2, di Indosat Kayoon, Surabaya. (foto: http://cakwigi.blogdetik.com/)

Surabaya, KabarGress.Com – Pelanggan Indosat berbasis komunitas posisi terakhir mampu mencapai 5 juta pelanggan atau sekitar 9 persen dari total pelanggan Indosat yang hingga Semester I/2014 ini mencapai 54,9 juta di Indonesia. “Tentunya kami akan semakin mempertahankan pasar dengan memperkuat pelanggan berbasis komunitas yang bertujuan untuk menekan angka churn rate atau kartu hangus,” ungkap Divison Head Community Management Indosat, Benny Hutagalung,  di sela-sela acara ulang tahun ke-2 Forum Indosat Community (ICITY), di Kantor Indosat Surabaya Jl Kayoon, Jumat (26/9/2014).

Menurutnya, komunitas adalah pelanggan yang cukup loyal terhadap perseroan sehingga tingkat churn rate pada pelanggan aspek komunitas ini cukup minim dibanding pelanggan reguler. “Pelanggan dari komunitas sangatlah berbeda dibanding pelanggan reguler yang mayoritas masa berlanggananya masih di bawah satu tahun, sedangkan pelanggan komunitas biasanya bertahan lebih lama, yah minimal sekitar 2 tahun. Dan sudah jelas bahwa loyal pelanggan berbasis komunitas ini sangat membantu menekan angka churn rate,” terangnya.

Disebutkan untuk segmen komunitas, Indosat telah memberlakukan tarif khusus yang dianalogikan lebih hemat 40 persen dibanding tarif yang berlaku pada reguler. Di Surabaya, Indosat berhasil menghimpun 14 ribu member yang merupakan 50 persen dari total jumlah pelanggan berbasis komunitas. Adapun usia para pelanggan komunitas tersebut berkisar mulai dari umur 15 hingga 50 tahun.

“Kami memilki banyak pelanggan berbasis komunitas, dan kami selalu memaintence mereka yang membuat Indosat berbeda dengan operator lain. Kami juga akan terus meningkatkan jumlah pelanggan berbasis komunitas yang menargetkan pertumbuhan sekitar 20% tiap tahun,” imbuhnya.

Perlu diketahui, Icity merupakan forum online yang digawangi oleh Indosat sebagai wadah para pelanggan komunitasnya untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, serta saling membantu memecahkan masalah telekomunikasi untuk antar pelanggan. (ro)